Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rilis Singel Baru, Sarah Azhari: Suara Saya Lebih Mature, kalau Dulu Masih Remaja

Kompas.com - 22/07/2021, 17:29 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Sarah Azhari mengatakan adanya perbedaan kualitas suara dalam singel barunya yang berjudul “Dance to Survive”.

Sebagai informasi, Sarah Azhari sebelumnya pernah merilis dua album yang berjudul Peluk Aku Cium Aku dan Sarah Azhari.

Baca juga: Alasan Sarah Azhari Mau Kembali Bernyanyi

“Kalau menurut saya, suara saya ya lebih mature, kalau dulu kan suara saya masih yang anak-anak, suara remaja. Sekarang ya suara yang mulai dewasa, mungkin ada sedikit perbedaan,” kata Sarah Azhari dalam kanal YouTube Beepdo, Kamis (22/7/2021).

Bintang film Daun di Atas Bantal ini sebelumnya merasa canggung untuk kembali ke dunia tarik suara.

Baca juga: Sarah Azhari Rilis Single Dance to Survive, Ingin Menghibur di Masa Pandemi

Pasalnya, dia sempat vakum bertahun-tahun dalam bernyanyi.

“Dan sepertinya untuk (menyanyikan) lagu-lagu karena udah terbiasa, jadi saya pikir okelah asyik saja,” tutur wanita berusia 44 tahun itu.

Baca juga: Positif Covid-19, Sarah Azhari Merasa Emosional

“Walaupun dalam hati ada kecanggungan sedikit tapi ya lepaskan saja semua gitu, nyanyi kalau ada yang mensupport kitanya jadi semangat,” tambah Sarah lagi.

Sarah Azhari merilis single berjudul “Dance to Survive belum lama ini.

Baca juga: Sarah Azhari: Rahma Azhari Langsungkan Upacara Pernikahan Sebelum Lockdown

Lagu tersebut dinyanyikan Sarah Azhari untuk memberikan semangat orang-orang menghadapi situasi pandemi covid-19.

Singel ini pun sudah bisa didengarkan melalui platform digital musik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com