Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nia Ramadhani Buka Suara soal Kasus Narkoba, Permohonan Maaf dan Janji Kooperatif

Kompas.com - 11/07/2021, 09:39 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie, akhirnya muncul ke publik pada Sabtu (10/7/2021) setelah sempat jadi perbincangan publik karena tak hadir dalam jumpa pers yang pertama.

Dalam kesempatan itu, Nia Ramadhani akhirnya buka suara.

Berikut Kompas.com rangkum pernyataan Nia Ramadhani saat jumpa pers itu berlangsung.

1. Mohon maaf sambil menangis

Saat jumpa pers itu, Nia Ramadhani mewakili Ardi Bakrie menyampaikan permohonan maaf sambil menangis dan terus tertunduk.

Baca juga: Pernyataan Aburizal Bakrie dan Pihak Keluarga atas Penangkapan Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani

"Sore hari ini, mohon izinkan saya dengan segala kerendahan hati untuk meminta maaf sebesar-besarnya untuk seluruh pihak terkait, untuk sahabat, teman-teman," kata Nia.

Sambil terisak, Nia juga meminta maaf kepada ketiga anaknya. Sementara itu, Ardi Bakrie yang berdiri di samping Nia tidak ikut berbicara.

Dia hanya mengelus pundak sang istri yang saat itu menangis.

2. Bukan tindakan terpuji

Nia Ramadhani mengakui bahwa tindakan yang telah dilakukannya itu adalah sebuah kesalahan besar yang tak patut diulangi.

Baca juga: Tangkap Bandar Narkoba Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Polisi: Diduga untuk Kaum Jetset dan Elit

"Saya Nia Ramadhani Bakrie mengakui bahwa yang telah saya lakukan tidak menjadi contoh yang terpuji," ucap Nia.

Ibu tiga anak ini sadar seharusnya bisa memberikan contoh yang lebih baik bagi anak-anak dan orang-orang di sekitarnya.

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie dalam konferensi pers kasus narkoba.Bidik layar KompasTV Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie dalam konferensi pers kasus narkoba.

Nia kembali memohon dibukakan pintu maaf atas kesalahannya di kasus penyalahgunaan narkoba.

Nia Ramadhani mengucapkan maaf kepada pihak keluarga dan keluarga besar Bakrie karena terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.

"Saya berharap melalui pernyataan ini saya bisa dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya dari semua pihak terutama, sekali lagi orangtua saya dan seluruh keluarga besar dan terutama anak-anak saya," ucap Nia.

3. Janji kooperatif

Nia berjanji akan bersikap kooperatif kepada pihak kepolisian selama proses hukum berlangsung.

Baca juga: Nia Ramadhani Menangis Minta Maaf, Ardi Bakrie Elus Pundak Sang Istri

"Dan sebagai warga negara yang baik saya akan bersikap kooperatif dan mengikuti proses hukum yang berjalan," tutur Nia Ramadhani.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com