Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eko Patrio Berencana Biayai Pendidikan Anak Mendiang Sapri Pantun

Kompas.com - 01/06/2021, 21:13 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Eko Patrio berharap bisa terus membantu perekonomian keluarga mendiang Sapri Pantun.

Selain memberi santunan bulanan untuk biaya susu bayi, suami Viona Rosalina ini juga rencananya membantu biaya pendidikan sang anak kelak.

"Iya jadi kami akan update terus kalau sekarang sebulan Rp 1 juta, mungkin nanti sekolah gimana apa segala macam," kata Eko Patrio saat ditemui di Gedung DPR RI, Selasa (1/6/2021).

Baca juga: Eko Patrio Santuni Istri dan Anak Sapri Pantun Tiap Bulan

Rekan-rekan artis seperti Raffi Ahmad, Ruben Onsu, Ayu Ting Ting, dan Zaskia Gotik juga disebut Eko Patrio turut membantu keluarga Sapri Pantun.

Eko Patrio berharap bantuan dari para rekan artis itu bisa meringankan beban keluarga Sapri Pantun.

"Dan individu-individu kayak Raffi, Ruben, Ayu Ting Ting, Zaskia Gotik juga membantu. Jadi buat saya mudah-mudahan ini bisa meringankan beban Sapri," kata Eko.

Baca juga: Eko Patrio Donasikan Rp 100 Juta untuk Bantu Palestina

Eko Patrio bersama manajemennya, KOMANDO, memang sudah berkomitmen untuk membantu keluarga Sapri Pantun.

Eko Patrio akan menghentikan bantuannya jika kelak istri Sapri Pantun sudah menikah lagi.

"Karena kalau sudah berkeluarga kan sudah menjadi beban suaminya. Lagian kan saya kalau ngebantunya enggak enak," ucap anggota PAN tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com