Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesedihan Aurel dan Atta Terpaksa Kubur Mimpi Punya Anak Cepat

Kompas.com - 19/05/2021, 09:20 WIB
Melvina Tionardus,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Untuk pertama kalinya, Aurel mengalami pendarahan sehari sebelum Lebaran.

"Hari sebelum Lebaran itu pagi-pagi aku sempat pendarahan tapi sedikit. Itu enggak banyak, dan aku bilang pendarahan karena yang aku lihat memang darah, bukan flek, beda," tutur Aurel, dikutip dari MaxStream, Selasa (18/5/2021).

Saat itu, dokter menyarankan Aurel untuk istirahat total. Tapi, ketika kembali ke rumah, Aurel tiba-tiba merasakan sakit berkali lipat dibanding saat sedang menstruasi.

Baca juga: Menangis, Aurel Ceritakan Saat Harus Ikhlas Melepas Calon Buah Hatinya

"Pas pulang ke rumah itu udah agak banyak tuh darahnya," cerita Aurel sambil terisak, sementara Atta terlihat terus menggenggam tangan sang istri untuk menguatkan.

"Jam 11 malam itu perutku sakit, tapi sakitnya tuh sakit banget, kayak mau haid tapi lebih sakit berkali-kali lipat," ujar Aurel.

Lantas, Dokter menyarankan Aurel Hermansyah untuk bed rest dan minum obat.

Setelah libur Lebaran usai, Aurel Hermansyah baru bisa konsultasi pada dokter.

"(dokter bilang) Saya lihat dari pengecekan darahnya, kata dokter, sudah negatif. Dia (calon bayi) sudah..," ucap Atta menarik napasnya.

"Bisa dibilang udah enggak ada di perutnya istriku," tutur Atta Halilintar melanjutkan.

Diketahui, usia kandungan Aurel Hermansyah saat itu diperkirakan baru tiga atau lima minggu.

Baca juga: Aurel Hermansyah Keguguran, Unggahan Foto USG di Medsosnya Banjir Ucapan Duka

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com