Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Musica Studios Cetak Vinyl Bintang Kehidupan Nike Ardilla secara Terbatas

Kompas.com - 28/12/2020, 19:32 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musica Studios kembali merilis piringan hitam atau vinyl dari album Bintang Kehidupan milik Nike Ardilla.

Album tersebut kembali dirilis karena permintaan yang sangat membludak dari para penggemar Nike Ardilla.

"CD kan udah enggak beredar di Indonesia, request-nya tahun lalu. Kita pernah keluarkan album sebelumnya, tahun ini kita keluarkan vinyl," ucap Indrawati Widjaja atau Bu Acin selaku produser Musica Studios.

Baca juga: Kenang 45 Tahun Nike Ardilla, Musica Studios Rilis Vinyl Album Bintang Kehidupan

Selama ini Musica Studios selalu merilis album-album klasiknya dalam bentuk vinyl.

"Untuk vinyl Musica sengaja ingin mengeluarkan vinyl karena banyak kolektor yang minta untuk merilis lama kita dalam bentuk vinyl," kata Bu Acin dalam konferensi pers virtual, Senin (28/12/2020).

Bagi para pemburu piringan hitam Nike Ardilla, Bu Acin memperingatkan agar segera membeli karena jumlah yang dirilis terbatas.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Bintang Kehidupan - Nike Ardila

"Itu kita cetak selalu limited ya, harus buru-buru sebelum kehabisan," katanya.

Bintang Kehidupan merupakan album dari Nike Ardilla yang dirilis pada Februari 1990.

Album ini dirilis ulang dalam rangka peringatan ulang tahun ke-45 Nike Ardilla.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com