Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agnez Mo Masuk Forbes Asia's 100 Digital Stars dan Ungkap Rasa Syukur

Kompas.com - 21/12/2020, 08:47 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Agnez Mo menjadi salah satu dari empat penyanyi Indonesia yang masuk dalam daftar Forbes Asia's 100 Digital Stars.

Nama yang masuk dalam daftar adalah para selebritas yang memberikan pengaruh cukup besar lewat penggunaan media sosial mereka.

Berikut rangkuman Kompas.com terkait masuknya Agnez Mo dalam Forbes Asia's 100 Digital Stars.

Apresiasi Forbes

Agnez Mo masuk dalam Forbes Asia's 100 Digital Stars karena Forbes mengapresiasi pelantun "Coke Bottle" tersebut.

Agnez Mo dinilai menggunakan media sosialnya dalam berkampanye melawan penyalahgunaan narkoba dan penjualan manusia.

Baca juga: Agnez Mo, Cinta Laura, dan Raisa Masuk Forbes Asias 100 Digital Stars

Selain itu, Forbes juga menyinggung keterlibatan Agnez Mo dalam konser virtual untuk membantu korban terdampak pandemi Covid-19.

"Mari fokus dalam menggunakan media sosial untuk menjadi manusia yang lebih baik," kata-kata yang dikutip Forbes dari ucapan Agnez Mo usai mendapat Top Social Artis of the Year dari Billboard Indonesia Music Award 2020.

Bersanding dengan artis Asia Pasifik

Selain Agnez Mo, Raisa, Cinta Laura dan Rich Brian juga masuk dalam daftar Forbes Asia's 100 Digital Stars.

Keempatnya bersanding dengan para selebritas dari Asia Pasifik seperti BTS, EXO, Red Velvet, Shah Rukh Khan, Arashi, hingga Chris Hemsworth.

Baca juga: Agnez Mo Bersyukur Masuk Forbes Asias 100 Digital Stars 2020

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com