Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atta Halilintar Ungkap Beratnya Tekanan di Posisi Puncak

Kompas.com - 08/09/2020, 13:25 WIB
Rintan Puspita Sari,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tidak mudah bagi YouTuber Atta Halilintar untuk mempertahankan posisi nomor satu terlepas segala kasus yang pernah menyeret namanya.

Dikutip dari vlog Daniel Mananta Network dengan judul "Menjadi Youtuber No.1 di Asia, Atta Halilintar rasakan tekanan & ujian", Atta menceritakan apa yang membuatnya bisa bertahan.

Baca juga: Terkenal, Atta Halilintar Kini Tahu Kenapa Banyak Selebriti Dunia dan Bintang Kpop Bunuh Diri

"Kita memang dituntut untuk share happiness, kita harus terlihat bahagia terus, kalau kita terlihat sedih orang akan caci maki kita mungkin bisa," kata Atta dikutip Kompas.com, Selasa (8/9/2020).

Atta menyebut tentang bagaimana orang yang melakukan klarifikasi sambil menangis kemudian dihujat.

Baca juga: Di Puncak Popularitas, Atta Halilintar: Semua Kasus Apa Pun Langsung Datang

Padahal orang tersebut bisa saja hanya ingin mencurahkan perasaannya.

"Berarti kan orang-orang itu enggak bisa terima ngelihat orang sedih, susah," ujar Atta Halilintar.

"Orang maunya lihat kamu seneng, kamu bahagia, kamu bisa bikin menghibur, itu aja yang harus kita lakukan di depan kamera," ucapnya kemudian.

Baca juga: Atta Halilintar: Kalau Enggak Percaya Tuhan, Mungkin Sudah Bunuh Diri


Bagi Atta, sudah biasa orang bertanya tentang bagaimana bisa menjadi YouTuber seperti sekarang.

Namun sangat jarang orang bertanya tentang bagaimana dia bisa berada di posisi sekarang yang menurutnya itu juga tidak mudah.

"Mungkin enam tahun, tujuh tahun lalu aku bikin konten di YouTube aku enggak tahu bakal jadi kayak gini, even buat fun-fun aja, ternyata ini bukan posisi yang enak," tutur Atta.

Baca juga: Krisdayanti Akui Belum Kenal Dekat dengan Atta Halilintar

"Pressure gue berat banget kalau gue dibilang ini nomer satu," ucapnya yang merasa bahagia ketika akhirnya ada YouTuber lain yang mengalahkannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com