Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karier Denny Cagur Moncer Setelah Bikin Ahmad Dhani Tertawa dan Rahasia Gombali Najwa Shihab

Kompas.com - 22/07/2020, 09:04 WIB
Firda Janati,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Helmy Yahya mengunjungi kediaman pelawak Denny Cagur.

Dalam kesempatan kunjungannya itu, Helmy Yahya memberikan beberapa pertanyaan pilihan.

Denny Cagur disuruh untuk memilih menjadi seorang presenter atau pelawak.

Baca juga: Alasan Denny Cagur Pilih Opera Van Java ketimbang Mama Mia

Denny juga harus dihadapi dengan pilihan memilih antara program televisi yang ia pandu, Opera Van Java, atau Mama Mia.

Menariknya, dalam obrolan itu Denny Cagur membeberkan rahasia cara menggombali pembawa acara Najwa Shihab.

Kompas.com telah rangkum sebagai berikut:

1. Pilih komedian daripada pembawa acara

Pertanyaan pilihan pertama Helmy Yahya kepada Denny Cagur adalah menjadi komedian atau pembawa acara.

Baca juga: Denny Cagur: Mama Mia Pintu Gerbang Saya Jadi Presenter

Dihadapi pilihan itu, Denny memutuskan untuk tetap menjadi komedian.

"Tetap komedian, sampai sekarang pun saya masih punya acara komedi, Opera Van Java,” kata Denny Cagur.

Denny pun menuturkan alasan dia mengapa banyak disukai ketika menjadi pembawa acara.

"Dan mungkin kenapa saya bisa di presenter juga karena mungkin basic saya komedian jadi saya bisa bercanda-canda,” tuturnya.

2. Mama Mia dan faktor Ahmad Dhani

Denny Cagur pertama kali menjadi presenter ketika membawakan acara Mama Mia. Awalnya, Denny hanya menggantikan presenter yang berhalangan hadir.

Baca juga: Alasan Denny Cagur Pilih Jadi Komedian daripada Pembawa Acara

Namun ternyata, baru sekali membawakan acara, pihak tim produksi langsung menyukai Denny Cagur.

“Satu kali satu episode, ternyata Alhamdulillah tim produksi sendiri bilang ‘saya enggak pernah lihat Ahmad Dhani ketawa ngakak selama penjurian’ dan ramai, besok lagi,” ucap Denny.

Setelah itu, Denny Cagur didapuk sebagai pembawa acara Mama Mia bersama dengan Ruben Onsu, Irfan Hakim dan Ramzi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com