Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Daniel Adnan, Aktor Blasteran Ceko-Pekalongan yang Dikabarkan Menikah dengan Tara Basro

Kompas.com - 18/06/2020, 17:45 WIB
Rintan Puspita Sari,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Nama aktor pendatang baru Daniel Adnan tiba-tiba saja ramai diperbincangkan.

Ia dikabarkan telah menikah dengan aktris Tara Basro.

Pemilik suara berat dan tubuh kekar ini pernah berperan sebagai Drost dalam film Buffalo Boys.

Baca juga: Minim Pengalaman, Tara Basro Belum Siap jika Ditawari Jadi Sutradara

Tubuh atletisnya diperoleh berkat rajin olahraga gym yang dilakukan tiga kali dalam seminggu.

Aktor dengan tinggi mencapai sentimeter ini juga akan ikut andil dalam Jagat Sinema Bumilangit sebagai Tanto Ginanjar untuk film Gundala.

Sementara Tara Basro juga membintangi film besutan sutradara Joko Anwar itu.

Baca juga: Main Film Buffalo Boys, Daniel Adnan Belajar Bahasa Indonesia

Lahir di Praha, Ceko, pada 1992, Daniel merupakan pria keturunan Jawa dan Ceko.

Ibunya disebut berdarah Ceko, sementara ayahnya berasal dari Pekalongan, Jawa Tengah.

Sosoknya mulai dikenal luas setelah menjadi pembawa acara My Trip My Adventure.

Baca juga: Kompak Pamer Cincin di Jari Manis, Tara Basro dan Daniel Adnan Menikah?

Soal keahlian, Daniel mengaku sudah menguasai karate serta Muay Thai sejak kecil.

Tak berhenti sampai di situ, meskipun baru tiga tahun tinggal di Indonesia, Daniel rupanya juga sedang mempelajari silat Sunda.

Saat membintangi Buffalo Boys, Daniel mengaku harus belajar bahasa Indonesia bersama pemain lainnya, Yoshi Sudarso.

Baca juga: Daniel Adnan Dikabarkan Menikah dengan Tara Basro, Ini Kata Manajer

"Film ini pakai bahasa Indonesia, ada latihan bahasa Indonesia lagi. Aku belajar sama Yoshi juga, dia lama di Amerika," ucap Daniel pada sebuah kesempatan.

Untuk belajar berbahasa Indonesia, Daniel dan Yoshi ditangani langsung oleh aktor senior Yayu Unru.

"Kami ada Mas Yayu Unru buat pemain, jadi untuk bahasa dia bantuin kami workshop. Dia bantuin bentukin cengkoknya," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com