Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sule Kenang Masa Lalu: Dagang Permen Karet, Diusir Saat Ngamen, hingga Pasang Tarif Rp 25

Kompas.com - 06/06/2020, 07:51 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Deddy Corbuzier tertegun mendengar pengakuan Sule yang mendapat uang sejak SMP dari menceritakan kisah lucu pada teman-teman di sekolahnya.

"Rp 25 perak tuh, jadi gua bisa makan bakso, bisa makan enak," ucap Sule dengan yakin.

Baca juga: Pengakuan Sule Pernah Dagang Permen Karet di Kelas

4. Pernah dendam dengan sang ayah

Sule mengaku sudah terbiasa bekerja sejak masih duduk di bangku kelas 3 sekolah dasar.

Sang ayahlah yang membuatnya mandiri dengan ketegasannya.

"Bokap gue galak banget," ujar Sule.

Jika ia melakukan kesalahan, misalnya berkelahi, Sule siap-siap mendapat hukuman fisik.

Baca juga: Cerita Sule Jual Cerita Lucu Rp 25 ke Teman Sekolah untuk Makan Bakso

Sule tak memungkiri ketika itu, dia mendendam pada ayahnya yang bersikap keras.

Berbagai cara halal untuk menghasilkan uang dilakukan Sule agar bisa hidup tanpa meminta uang ayahnya saat itu.

Namun bertahun-tahun kemudian, Sule sadar bahwa apa yang dilakukan ayahnya itu bermanfaat, menjadikan dirinya seperti yang sekarang ini.

Baca juga: Sule Ceritakan Rasanya Pernah Diusir Ketika Ngamen

5. Ingin temukan wanita yang tahu rasanya hidup susah

Sule tak hidup sendiri, dia membantu orang-orang di sekitarnya yang membutuhkan.

Hal ini juga yang akhirnya jadi pertimbangan Sule ketika mencari pasangan.

"Harus mengerti dan gue cerita (kondisinya), gue orangnya seperti ini, kalau lo mau ayok, kalau enggak ya sudah," ucap Sule.

Baca juga: Sule Sempat Mendendam pada Ayahnya karena Kejadian Masa Kecil, Ada Apa?

Pengalaman hidup yang tak mudah membuat Sule jadi lebih berhati-hati dalam memilih pasangan hidup di kemudian hari.

Karena itulah, Sule ingin mendapat pasangan yang memiliki prinsip dan pengalaman sama sepertinya.

"Kita harus bertemu perempuan yang pengalamannya sama, dia pernah disakiti, dia pernah hidup susah, dia tahu bagaimana rasanya susah," kata Sule.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com