Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Once Mekel: Zaman Dulu, Orangtua Khawatir Anaknya Berkarier di Bidang Musik

Kompas.com - 24/04/2020, 11:57 WIB
Baharudin Al Farisi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Once Mekel mengatakan, orangtua para musisi kerap kali mengkhawatirkan pekerjaan anaknya di bidang musik.

Sekarang, kata Once, para musisi bisa dengan bangga mengatakan ke orangtua bahwasanya mereka adalah pekerja musik.

Baca juga: Once Mekel Ungkap Beda Produksi Lagu Zaman Dulu dan Sekarang

"Kita punya pilihan, apakah musik ini kita jadikan mainan atau kita jadikan kerja. Zaman dulu, orangtua kita agak khawatir dengan profesi musik, tapi sekarang kita katakan kita kerja masuk," kata Once dalam siaran langsung kanal YouTube DJKI Kemenkumham, Jumat (24/4/2020).

Jika setiap orang tertarik dengan musik dan menekuninya, Once mengatakan orang tersebut akan mendapatkan keuntungan.

Baca juga: Gara-gara Video Ini, Once Mekel Tertarik Jadi YouTuber

Pelantun lagu "Dealova" itu mengatakan, keuntungan tidak yang dirasakan oleh sang artis.

Keuntungan juga didapatkan para pendukung pekerja musik.

Baca juga: Once Mekel: Hati-hati Cover Lagu, Bawakan dengan Semestinya

Sebab, akan banyak orang yang terlibat dalam produksi sebuah event.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com