Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona Jadi Pandemi, Konser Dream Theater di Indonesia Ditunda

Kompas.com - 14/03/2020, 13:55 WIB
Andika Aditia,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Konser Dream Theater di Indonesia yang semula akan digelar pada 16 April 2020 resmi ditunda.

Konser dijadwalkan ulang pada bulan Oktober - November 2020 mendatang.

Konser bertajuk "The Distance Over Time Tour 2020" ini tadinya akan digelar di Allianz Ecopark Ancol, Jakarta.

Baca juga: Konser Dream Theater di Jakarta, Promotor Ajukan Band Indonesia untuk Pembuka

Adapun penundaan ini terkait wabah virus Corona yang menyebabkan penyakit Covid-19 yang sudah menjadi pandemi global.

Pihak promotor, Rajawali Indonesia, pun meminta maaf atas penundaan tersebut.

"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan ini," kata Rajawali dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (14/3/2020).

Baca juga: Isyana Sarasvati Bakal Jadi Pembuka Konser Dream Theater di Jakarta?

"Penjadwalan ulang diputuskan oleh pihak Dream Theater bersama Rajawali Indonesia supaya penyelenggaraan bisa berjalan dengan baik sesuai yang kita harapkan bersama," tambah mereka.

Sementara, bagi para penonton yang sudah membeli tiket, tiket tersebut tetap berlaku untuk jadwal konser yang baru.

"Mohon bersabar untuk informasi lebih lanjut. Atas perhatiannya, kami mengucapkan banyak terima kasih," ujar Rajawali.

Baca juga: Dream Theater Bakal Konser Lagi di Indonesia, Ini 5 Cerita Menarik di Baliknya

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com