Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suho Keluhkan Kamar Hotel Kecil, Promotor Konser EXO di Indonesia Angkat Bicara

Kompas.com - 06/12/2019, 19:09 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kim Junmyeon alias Suho, leader boygroup EXO, mengungkapkan bahwa ia sempat kecewa dengan perlakuan agensinya SM Entertainment lewat acara Radio Star pada 4 Desember 2019 lalu.

Suho memberi contoh, saat konser di Indonesia, dirinya mendapat kamar hotel yang berukuran kecil, bukan kamar suite seperti biasanya.

Baca juga: EXO Buka-bukaan Soal Penghasilan, Suho dan Baekhyun Tertinggi?

Pernyataannya itu pun lantas menjadi perbincangan warganet Indonesia di media sosial.

Febrina Agusta Sibuea, perwakilan dari PT Dyandra Global Edutainment, kemudian memberikan pernyataan terkait isu yang viral di kalangan fans EXO ini.

"Pastinya kami mengikuti riders (permintaan) yang diberikan dan diminta oleh tim atau manajemen mereka, jadi kami sediakan sesuai permintaan," kata Febrina dihubungi Kompas.com lewat pesan singkat, Jumat (6/12/2019).

Baca juga: Saat Suho EXO Beri Hadiah Manis untuk Dian Sastro

Mengenai benar atau tidaknya Suho menempati kamar kembar, Febrina mengatakan hal tersebut bersifat rahasia.

"Iya, kami provide (menyediakan) sesuai riders, tapi apakah twins (tipe kamar dua tempat tidur) atau bukan, kami tidak bisa memberikan informasinya," jawabnya lagi.

Diketahui, EXO datang ke Indonesia untuk mengadakan konser bertajuk EXO PLANET #5 – EXplOration di ICE BSD City, Tangerang, pada 23 November 2019 lalu.

Baca juga: Suho EXO Mengeluh Dapat Kamar Hotel Kecil Saat Konser di Jakarta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com