Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Kaget, PADI Reborn Ngamen di Kota Lama Semarang

Kompas.com - 27/11/2019, 12:15 WIB
Riska Farasonalia,
Kistyarini

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com – Pengunjung Kawasan Kota Lama Semarang, Jawa Tengah, dikejutkan oleh penampilan band PADI Reborn, Minggu (24/11/2019) malam.

Sebelumnya, band yang beranggotakan Fadly, Piyu, Ari, Yoyo, dan Rindra ini hanya ingin menikmati suasana dan keindahan tiap sudut Kota Lama Semarang.

“Kami terkesima dengan Kota Lama Semarang yang sekarang ini luar biasa cantik dan masyarakatnya yang sangat ramah," kata PADI dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (26/11/2019).

Berawal dari inisiatif Fadly sang vokalis, PADI Reborn sepakat untuk membuat kejutan bagi masyarakat yang berada di kawasan Kota Lama Semarang.

Maka kemudian kami berinisiatif membuat konser kecil-kecilan untuk menghibur semua masyarakat dan Sobat Padi yang ada di sini,” kata Fadly.

Baca juga: Padi Reborn Andalkan Vlog untuk Hadapi Perubahan Industri Musik

Aksi dadakan dari PADI Reborn ini membuat para pengunjung Kota Lama Semarang terkejut dan heboh.

Mereka tidak menyangka pemilik hits "Sobat" ini tampil di tengah-tengah mereka.

Ratusan warga yang berada di Kota Lama langsung mendekat dan menikmati aksi band legendaris Indonesia ini.

Baca juga: Alasan Padi Reborn Gandeng Anak Tora Sudiro untuk Indera Keenam

 

Tak sedikit dari mereka juga berswafoto dan mengabadikan penampilan PADI Reborn yang berlatar belakang cantiknya Kota Lama Semarang di malam hari.

Kota Lama Semarang sendiri meruapakan sebuah kawasan berisi bangunan-bangunan tua peninggalan kolonial Belanda, yang terletak di utara Kota Semarang.

Kental dengan nuansa dan arsitektur khas Eropa abad silam, kawasan yang dijuluki sebagai Little Netherland ini memikat hati para personil PADI Reborn untuk menikmati keindahannya.

Baca juga: Kehadiran Padi Reborn Hebohkan Penumpang MRT

Terlebih kawasan Kota Lama ini juga baru saja direvitalisasi oleh Pemerintah Kota Semarang dengan merenovasi dan mempercantik setiap bangunan dan infrastruktur publiknya.

Tak heran, Kota Lama Semarang yang juga disebut Outstadt, kini menjadi salah satu tujuan wisata paling populer bagi masyarakat Semarang.

“Kami sangat mengapresiasi berbagai tempat di Indonesia yang memiliki nilai-nilai budaya dan keindahan yang luar biasa, seperti di Kota Lama Semarang ini," ujar Piyu sang gitaris.

Dia menambahkan hal itu menjadi salah satu bukti bahwa Indonesia kaya akan berbagai warisan budaya dan sejarah yang harus dijaga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Stray Kids, ITZY hingga NMIXX Akan Tampil di Konser K-Wave Hari Ini

Stray Kids, ITZY hingga NMIXX Akan Tampil di Konser K-Wave Hari Ini

K-Wave
Cerita Opie Kumis Rumahnya Didatangi Tentara karena Dialog Teater, tapi Akhirnya Jadi Sahabat

Cerita Opie Kumis Rumahnya Didatangi Tentara karena Dialog Teater, tapi Akhirnya Jadi Sahabat

Seleb
Banjir Tawaran Usai Video Cover-nya Viral, Tri Adinata Tetap Setia Jadi Guru Musik

Banjir Tawaran Usai Video Cover-nya Viral, Tri Adinata Tetap Setia Jadi Guru Musik

Musik
Bercita-cita Jadi Guru Musik Sejak Kecil, Tri Adinata yang Didatangi Alan Walker Sempat Disepelekan

Bercita-cita Jadi Guru Musik Sejak Kecil, Tri Adinata yang Didatangi Alan Walker Sempat Disepelekan

Hits
Persiapan Tri Adinata dan Murid-muridnya untuk Tampil di Konser Alan Walker di Jakarta

Persiapan Tri Adinata dan Murid-muridnya untuk Tampil di Konser Alan Walker di Jakarta

Hits
Didatangi Alan Walker ke Medan, Tri Adinata: Mimpi Jadi Nyata

Didatangi Alan Walker ke Medan, Tri Adinata: Mimpi Jadi Nyata

Hits
Tri Adinata Tak Pernah Menyangka Video Cover-nya Viral dan Diajak Alan Walker Kolaborasi

Tri Adinata Tak Pernah Menyangka Video Cover-nya Viral dan Diajak Alan Walker Kolaborasi

Hits
Jadi Ustaz di Serial Kartu Keluarga, Tora Sudiro Kesulitan Cari Baju Kokoh

Jadi Ustaz di Serial Kartu Keluarga, Tora Sudiro Kesulitan Cari Baju Kokoh

Film
Rundown Konser Baekhyun di Jakarta Hari Ini

Rundown Konser Baekhyun di Jakarta Hari Ini

K-Wave
6 Keseruan Fancon Perdana BAE173 di Jakarta, Hadir Tanpa Muzin dan Berjanji Akan Kembali

6 Keseruan Fancon Perdana BAE173 di Jakarta, Hadir Tanpa Muzin dan Berjanji Akan Kembali

K-Wave
Sinopsis Film Malam Para Jahanam yang Tayang di Netflix

Sinopsis Film Malam Para Jahanam yang Tayang di Netflix

Film
Cerita Dery Saat Dipecat dari Vierra

Cerita Dery Saat Dipecat dari Vierra

Seleb
BAE173 Janji Kembali ke Indonesia Bareng Muzin, Bit: Saya Akan Paksa Agensi

BAE173 Janji Kembali ke Indonesia Bareng Muzin, Bit: Saya Akan Paksa Agensi

K-Wave
Pamer Sixpack, Hangyul BAE173 Buat Else Indonesia Menjerit

Pamer Sixpack, Hangyul BAE173 Buat Else Indonesia Menjerit

K-Wave
Sinopsis Film 47 Meters Down, Usaha Mandy Moore Selamatkan Diri dari Kedalaman Laut

Sinopsis Film 47 Meters Down, Usaha Mandy Moore Selamatkan Diri dari Kedalaman Laut

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com