Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jungkook BTS Bicara Tekanan dan Tantangan Popularitas

Kompas.com - 20/11/2019, 15:12 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Kesuksesan yang diraih boyband BTS saat ini membawa popularitas yang tidak disangka, bahkan oleh para personelnya.

Tentu saja popularitas itu membawa tantangan dan konsekuensi bagi mereka.

Seperti yang dikatakan member termuda BTS, Jungkook, dalam wawancara dengan majalah AS, Paper Magazine, yang terbit pada Selasa (19/11/2019).

Jungkook mengatakan kini setiap tindakan dan perkataan mereka diperhatikan publik, baik penggemar, haters, maupun media.

“Ketika sesuatu yang saya katakan atau lakuan menyebabkan masalah atau membuat orang kecewa,” kata Jungkook.

Baca juga: Kostum BTS Bakal Dipajang di Museum Grammy

Bisa jadi Jungkook merujuk pada kejadian beberapa bulan lalu, ketika dia digosipkan pacaran dengan temannya, seorang seniman tato.

Gara-gara gosip itu, Big Hit Entertainment harus memberi klarifikasi.

Kejadian tidak mengenakkan dialami si seniman tato. Dia mengalami perundungan di media sosial.

Baca juga: Sopir Yang Ditabrak Terluka, Jungkook BTS Akan Diperiksa Polisi

Baru-baru ini Jungkook juga kena masalah. Ia melanggar lalu lintas hingga menyebabkan kecelakaan.

Polisi mengatakan akan memeriksa Jungkook, meskipun belum mengungkap tanggal pastinya.

Dengan segala konsekuensi dari popularitasnya, kata Jungkook, dia merasa harus lebih berhati-hati dalam bertindak.

Baca juga: BTS Raih Keuntungan Rp 1,6 Triliun dari Konser Tur Dunia Love Yourself

“Saya menyadari bahwa saya harus berpikir dua kali sebelum melakukan sesuatu dan tidak melupakan posisi saya, apa pun situasinya saat itu,” kata Jungkook kepada Paper.

Selain itu, sebagai seorang bintang yang sedang berada di puncak popularitas Jungkook juga menghadapi berbagai tekanan.

“Tuntutan selalu tampil sempura selalu ada. Tetapi saya ingin menunjukkan bahwa saya menjadi lebih baik,” ujar vokalis utama BTS tersebut.

Baca juga: Mencatut Big Hit Entertainment, Penipu Bikin Tawaran Konser BTS di Indonesia

“Jika punya kesempatan memperbaiki setiap aspek dari diri saya, saya akan bekerja lebih keras untuk mewujudkannya ketimbang hanya berdiam diri,” tutur Jeon Jungkook.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com