Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Konser dan Fanmeeting Artis Korea pada Mei 2024

Simak daftarnya sebagai berikut.

1. Saranghaeyo Indonesia 2024

Kali ini konser festival Saranghaeyo Indonesia 2024. Saranghaeyo Indonesia 2024 digelar di Beach City International Stadium pada 4 Mei 2024.

Acara yang dipromotori oleh Mecimapro ini menghadirkan beberapa idol grup dan penyanyi Korea, yakni Xiumin EXO, Chen EXO, Day6, Young K Day6, Boy Story dan Xikers.

Untuk kategori tiketnya, diketahui sebagai berikut:

  • Pink Rp 2,9 juta
  • Blue yang Rp 2,5 juta
  • Yellow Rp 2,2 juta
  • Orange Rp 1,7 juta
  • Green Rp 1,2 juta

2. Lucas Eks NCT

Lucas eks member boy group NCT akan menggelar fan meeting pada Sabtu, 11 Mei pukul 15.00 WIB di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan.

Konser bertajuk FIAT LUX ini dipromotori oleh NICE.

Untuk harga tiket dalam acara fanmeeting ini sebagai berikut:

  • Yellow Rp 1 juta
  • Blue Rp 4 juta
  • Purple Rp 2,1 juta
  • Red Rp 2,5 juta

Semua kategori merupakan tiket dengan kursi bernomor yang ditentukan oleh sistem. Tiket kategori Red mendapatkan akses untuk mengikuti sesi soundcheck.

3. Ji Chang Wook

Aktor Ji Chang Wook akan menggelar fansign pada 12 Mei 2024 mendatang.

Acara yang diadakan lembaga Korea 360 ini akan berlangsung di Main Atrium KOREA 360, Mal Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan.

Acara fan meeting Ji Chang Wook tidak dipungut biaya alias gratis.

Barubaru ini akting Ji Chang Wook di drama Welcome to Samdalri membuat penonton terkesan.

4. NCT Dream

Boy group NCT Dream akan menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu, 18 Mei 2024 pukul 19.00 WIB.

Konser bertajuk “The Dream Show 3” itu dipromotori oleh Dyandra Global Edutainment.

Tiket konser NCT Dream dijual dengan berbagai kategori sebagai berikut:

  • DREAM A B (area berdiri di bagian lapangan): Rp 3.350.000
  • DREAM C (tempat duduk di bagian lapangan): Rp 3.350.000?
  • CAT 1 (tempat duduk di bagian lapangan): Rp 2.950.000?
  • CAT 3 (tempat duduk di bagian lapangan): Rp 1.950.000?
  • CAT 4 (tempat duduk di bagian tribun bawah): Rp 1.750.000?
  • CAT 5 (tempat duduk di bagian tribun atas): Rp 1.500.000?
  • CAT 6 (tempat duduk di bagian tribun atas): Rp 1.050.000

5. Yeo Jin Goo

Aktor Yeo Jin Goo akan menggelar fanmeeting pada 18 Mei 2024, di Jakarta Concert Hall (iNews Tower).

Fanmeeting bertajuk “Closer to Yeo U” ini dipromotori oleh Defiana Syafiuddin dari Adaptif Digital Kreatif (Addigtive).

Fan meeting Yeo Jin Goo ditargetkan hanya untuk 1.000 penggemar.

Untuk harga tiketnya sebagai berikut:

  • CAT 2: Rp 1,8 juta
  • CAT 1: Rp 2 juta
  • VIP: Rp 2,3 juta

6. CNBLUE

Band CNBLUE akan menyapa penggemarnya, BOICE dengan menggelar konser bertajuk CNBLUENTITY dalam rangkaian tur Asia.

Konser yang dipromotori 99wayspro ini digelar di Ice BSD City Hall 1, Tangerang Selatan, pada 25 Mei 2024 pukul 19.00 WIB.

CNBLUE adalah band besutan FNC Entertainment yang debut pada 2009. Grup beranggotakan Jung Yonghwa (vokalgitar), Kang Minhyuk (drum), dan Lee Jungshin (bass).

Beberapa lagulagu CNBLUE yang populer di antaranya "Don't Say Goodbye", "Can't Stop", "Love Is", "Love Girl", "Love Light", "Hey You", "Cinderella", "You're So Fine", sampai "Between Us".

Untuk tiket konser CNBLUE sebagai berikut:

  • VIP (A dan B): Rp 3.399.000
  • CAT 1: Rp 1.999.000
  • CAT 2 (A dan B): Rp 1.299.000

https://www.kompas.com/hype/read/2024/04/30/092137866/daftar-konser-dan-fanmeeting-artis-korea-pada-mei-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke