Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bangga Main Sinetron Bareng Lesti Kejora, Rizky Billar: Istri Saya Sejago Itu

Dalam sinetron ini Rizky Billar memerankan tokoh Raja sementara Lesti memerankan tokoh Arsy.

Adapun Rizky Billar dibuat terkesima dengan akting dari Lesti Kejora. Bahkan, kata Billar, Lesti adalah artis yang multitalenta.

"Tapi yang menarik, saya sendiri unexpected sama istri saya. Ternyata istri saya sejago itu, memang benar-benar entertainer sejati," kata Rizky Billar saat ditemui di daerah Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat, Selasa (12/3/2024).

"Bisa nyanyi dan ternyata begitu akting juga mampu memberikan yang terbaik," tambah Billar.

Sementara bagi Lesti, sebuah kehormatan bisa terlibat hingga berakting secara total dalam sinetron ini. Dia juga senang dipasangkan dengan Billar.

"Saya sangat, sangat bersyukur dan berterima kasih pada Allah SWT, karena di tahun ini alhamdulillah kita berdua dikasih keluarga baru," ujar Lesti Kejora.

"Dan saya sangat senang sekali setiap mau syuting, begitu excited karena melihat kesungguhan dari kru. Terima kasih karena sudah berkenan melibatkan kita berdua," sambung Lesti.

Aku Mencintaimu Karena Allah mengisahkan tentang Arsy, seorang wanita yang menghadapi ujian berat dalam hidupnya ketika rencana pernikahan melalui taaruf dengan Rama berakhir tragedi karena keelakaan yang merenggut nyawa calon suaminya.

Kehendak Allah membawa Arsy yang secara takdir akhirnya menikah dengan Raja.

Selain Rizky Billar dan Lesti Kejora, sinetron ini dibintangi Rendi Jhon, hadir artis lainnya seperti Valerie Tifanka, Ikbal Fauzi, Vladimir Rama, Eksanti, Femila Sinukaban, Shandy Syarif, Deden Bagaskara, dan Desy Ridyawati.

Sinetron Aku Mencintaimu Karena Allah mulai tayang pada 12 Maret 2024 pukul 18.15 WIB.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/03/12/220255066/bangga-main-sinetron-bareng-lesti-kejora-rizky-billar-istri-saya-sejago-itu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke