Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Badarawuhi di Desa Penari Jadi Film Asia Tenggara Pertama Berlabel Filmed for IMAX

Badarawuhi di Desa Penari menjadi film Indonesia dan Asia Tenggara pertama yang produksinya menggunakan kamera bioskop digital yang telah disertifikasi oleh IMAX.

"Ini film Made for IMAX pertama di Asia Tenggara," kata produser Manoj Punjabi dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2024).

Sebagai informasi tahun ini film berlabel Filmed for IMAX hanya empat film khusus, yakni Dune: Part 2, Joker: Folie a Deux, dan Venom 3.

Selama ini film-film yang tayang di IMAX kebanyakan hanya berlabel Experience it in IMAX yang artinya hasil konversi.

"Waktu di skrip saya sudah bayangkan ini harus di IMAX, tapi saya maunya bukan converted, kalau convert enggak ada istimewanya," kata Manoj.

Manoj Punjabi tak main-main dalam penggarapan Badarawuhi di Desa Penari.

Ia berharap gebrakan baru yang dilakukannya bisa semakin meningkatkan kualitas dan mutu perfilman Indonesia.

Dengan penggunaan kamera khusus IMAX, film Badarawuhi di Desa Penari dipastikan menawarkan pengalaman sinematik yang lebih imersif.

Badarawuhi di Desa Penari akan mengupas pertanyaan-pertanyaan yang belum terjawab dari film KKN di Desa Penari.

Film yang disutradarai oleh Kimo Stamboel ini menampilkan Aulia Sarah, Maudy Effrosina, Claresta Taufan, Aming, Dinda Kanya Dewi, Ardhit Erwanda, Jourdy Pranata, dan masih banyak lainnya.

Badarawuhi di Desa Penari akan tayang di bioskop pada libur Lebaran 2024.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/03/06/184239366/badarawuhi-di-desa-penari-jadi-film-asia-tenggara-pertama-berlabel-filmed

Terkini Lainnya

Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Seleb
Tata Cara Mengunjungi Pameran BTS Pop-up: Monochrome, Gratis

Tata Cara Mengunjungi Pameran BTS Pop-up: Monochrome, Gratis

K-Wave
Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah Salurkan Donasi untuk Hamdan ATT yang Sakit Stroke

Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah Salurkan Donasi untuk Hamdan ATT yang Sakit Stroke

Seleb
Amel Carla Sebut Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akan Menikah Tahun Ini

Amel Carla Sebut Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akan Menikah Tahun Ini

Seleb
50 Cent Menggugat Mantan Pacarnya setelah Klaim Pelecehan Seksual yang Dianggap Memfitnah

50 Cent Menggugat Mantan Pacarnya setelah Klaim Pelecehan Seksual yang Dianggap Memfitnah

Seleb
Daftar Merchandise Gratis dan yang Dijual di BTS Pop-up: Monochrome Jakarta

Daftar Merchandise Gratis dan yang Dijual di BTS Pop-up: Monochrome Jakarta

K-Wave
Salinan Putusan Cerainya Sudah Diakses 600.000 Kali, Pihak Teuku Ryan Dalami Motif yang Mengunggah

Salinan Putusan Cerainya Sudah Diakses 600.000 Kali, Pihak Teuku Ryan Dalami Motif yang Mengunggah

Seleb
Respons Putri Sulung Desta dan Natasha Rizky Saat Bicara Perpisahan Orangtuanya

Respons Putri Sulung Desta dan Natasha Rizky Saat Bicara Perpisahan Orangtuanya

Seleb
Luna Maya Jelaskan Aturan yang Wajib Diterapkan Saat Jalani Adegan Panas di Serial Main Api

Luna Maya Jelaskan Aturan yang Wajib Diterapkan Saat Jalani Adegan Panas di Serial Main Api

Film
Lirik Lagu Better Off Alone, Singel Baru dari The Walters

Lirik Lagu Better Off Alone, Singel Baru dari The Walters

Musik
Lirik Lagu Tennessee, Singel Baru dari Kevin Abstract feat. Lil Nas X

Lirik Lagu Tennessee, Singel Baru dari Kevin Abstract feat. Lil Nas X

Musik
Lirik Lagu Insecure, Singel Baru dari Tom Misch

Lirik Lagu Insecure, Singel Baru dari Tom Misch

Musik
BTS Pop-up: Monochrome di Jakarta, Obat Rindu Kala Ditinggal Wamil

BTS Pop-up: Monochrome di Jakarta, Obat Rindu Kala Ditinggal Wamil

K-Wave
Sule Menangis Jelang Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Sule Menangis Jelang Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Luna Maya Lakukan Adegan Intim di Serial Main Api

Luna Maya Lakukan Adegan Intim di Serial Main Api

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke