Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ibnu Jamil: Ririn Ekawati Bilang Saya Berubah setelah "Srimulat: Hidup Memang Komedi"

Suami artis peran Ririn Ekawati ini mengaku mengalami kesulitan keluar dari karakter Tarzan setelah syuting rampung.

Menurut Ibnu, Ririn Ekawati pun merasakan ada perubahan pada sang suami.

"Saya enggak tahu ya, istri saya itu sempat kesel banget lihat saya. Katanya saya menjadi pribadi yang berbeda," kata Ibnu Jamil dalam konferensi pers di Epicentrum, Jakarta Selatan, Senin (13/11/2023).

Setelah menonton filmnya, aktor berusia 42 tahun itu menyadari ada perubahan dalam dirinya.

Cara berjalan dan gaya berbicara Tarzan begitu melekat dalam diri Ibnu Jamil.

"Nah itu dirasakan oleh istri saya, ‘Loh, kok beda ini?’ Aku juga baru tahu setelah film ini premiere. Jadi setelah tayang baru sadar kalau saya berubah," ujar Ibnu Jamil.

Ibnu Jamil pun berusaha untuk melepaskan karakternya dengan kembali melakukan aktivitas seperti biasa.

"Hilangnya saya juga enggak tahu, tapi pas setelah film itu selesai, balikin aktivitas saya, entah lari, masak nasi goreng, jadi balik lagi," jelas Ibnu.

Srimulat Hidup Memang Komedi disutradarai oleh Fajar Nugros dan dibintangi oleh Juan Bio One (Gepeng), Indah Permatasari (Royani), Elang El Gibran (Basuki), Erika Carlina (Djudjuk), Dimas Anggara (Timbul), dan Morgan Oey (Paul).

Selain itu ada Zulfa Maharani sebagai Nunung, Ibnu Jamil (Tarsan), Erick Estrada (Tessy), Naimma Aljufri (Ana), Teuku Rifnu Wikana (Asmuni), Rukman Rosadi (Teguh), dan Rano Karno (Babe Makmur).

Srimulat: Hidup Memang Komedi menceritakan grup lawak Srimulat mempertaruhkan nasib di Jakarta setelah mendapatkan tawaran menjadi bintang tamu di TV nasional.

Perjuangan Gepeng, Basuki, Asmuni, Timbul, Tarsan, Tessy, Nunung, Ana, Paul, dan Djujuk ternyata menghadapi banyak kendala, termasuk soal bahasa.

Mereka yang terbiasa berbahasa Jawa tiba-tiba harus berbahasa Indonesia dalam melawak.

Selain itu, konflik internal pun mulai muncul, mulai dari percintaan Gepeng dan Royani hingga Tessy yang mengalami krisis identitas.

Film Srimulat: Hidup Memang Komedi akan ditayangkan di bioskop mulai  23 November 2023.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/11/14/063900466/ibnu-jamil--ririn-ekawati-bilang-saya-berubah-setelah-srimulat--hidup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke