Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Reza Rahadian: Orang Film Itu Aset Negara

Reza Rahadian bersama komite FFI membentuk Akademi Citra yang anggotanya berperan dalam menentukan nominasi dalam ajang penghargaan FFI.

"Saya merasa ini aset, orang film tuh aset, bahkan aset negara. Jadi kalau bisa disatukan dalam perkumpulan para peraih Piala Citra adalah syarat utama, maka kita akan gampang sekali mengumpulkan suara," ujar Reza Rahadian saat menjadi pembicara di acara Idea Fest 2023, di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (1/10/2023).

Syarat utama para insan film menjadi anggota Akademi Citra adalah sudah pernah meraih Piala Citra.

"Very simple, tapi hard to get," ucap Reza Rahadian.

Komite FFI mengkurasi 297 insan film yang sudah pernah memiliki Piala Citra di bidangnya masing-masing seperti musik, penyutradaraan, akting, skenario, dan lain-lain.

"Ini kumpulan orang-orang terbaik di industri kita," kata Reza Rahadian.

Reza Rahadian menjabat sebagai Ketua Komite FFI dari tahun 2021 sampai 2023.

Tahun terakhirnya dengan jabatan ini akan ditutup pada malam penganugerahan FFI pada 14 November 2023.

Reza berharap insan perfilman Indonesia bisa terus tumbuh dan memberikan hal-hal baik apalagi dengan semakin banyak film yang tampil festival internasional.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/10/01/142733166/reza-rahadian-orang-film-itu-aset-negara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke