Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kronologi Kehebohan antara Pemilik Warung Oseng Nyak Kopsah dan Food Vlogger Aa Juju

Konten yang seharusnya biasa itu menjadi ramai dan diperbincangkan karena respons pemilik warung yang menanggapi dengan emosional atas konten Aa Juju.

Tapi ternyata bukan hanya Aa Juju, food vlogger lainnya, Codebluuuu juga memberikan ulasan tak jauh berbeda dengan yang diberikan oleh A Juju.

"Katanya udah 25 tahun jualan, kita cobain. Ini mix oseng Rp 75.000, warung ini, kecil banget, rasanya kacau amburadul," kata pemilik akun @codebluuuu.

Video itu bahkan telah ditonton lebih dari 13 juta kali sejak dirilis 22 jam lalu.

Lantas seperti apa sebenarnya kronologi konflik antara pemilik warung oseng Nyak Kopsah yang terletak di daerah Cipondoh, Tangerang itu dengan food vlogger.

Berawal dari konten Makan Lurr

Ramainya konten ulasan makanan di warung makan Madun Oseng Nyak Kopsah bermula dari video konten yang dibuat akun Aa Juju dengan nama @makanlurr.

Di konten tersebut Aa Juju yang sering memberikan ulasan jujur tentang tempat makan, mengungkap sejumlah temuan di warung makan itu.

Mulai dari lokasi yang memang terletak di samping sungai, sehingga harus pintar-pintar memilih tempat duduk agar tidak terganggu dengan aroma tak sedap.

Soal kebersihan warung makan yang di dalam video itu diperlihatkan sampah-sampah berserakan di bawah balai-balai.

Hingga bungkus plastik kresek yang diberikan oleh karyawan ketika Aa Juju meminta makanan untuk dibawa pulang.

Aa Juju juga menyoroti harga makanan yang menurutnya terlalu mahal untuk ukuran warung.

Reaksi dari netizen

Video dari akun Aa Juju itu ramai ditonton hingga lebih dari 16 juta kali.

"Telor dadar Rp 65.000 sih nangis gue," tulis @kacchangg.

"Buset itu tisu bekas dimana-mana," tulis @gloo071.

"Baru kemarin minggu kesana, waktu kesana ramai jadi berantakan, suami sampai BT banget karena kotor, makin BT mau bungkus disuruh bungkus sendiri," tulis @rokta_12.

"Sekelas warung tenda pecel ayam pinggir jalan aja kalau makanan enggak habis dibungkus pakai kertas nasi, masa ini pakai kresek doang," tulis @sherlypermata77.

Respons dari pemilik warung

Pemilik warung Madun Oseng Nyak Kopsah yang sempat viral dan dikenal dengan nama Bang Madun memberikan tanggapan atas video konten food vlogger Aa Juju.

Awalnya Bang Madun di konten YouTube Opah dan Obet Kisah Gue menanggapi santai ulasan jujur Aa Juju.

"Gue bilang emang harus review jujur, cuma seharusnya harus konfirmasi dulu ke gue, siapapun yang mau datang kemari," ujar Bang Madun.

"Gue juga Alhamdulillah ada yang protes, positif dong, gue orangnya positif aja, cuma kan semua direview dari kantong plastik," lanjutnya.

Tapi ketenangannya saat berbicara berubah dengan nada bicara yang semakin meninggi hingga membuat kreator konten disampingnya berusaha menenangkan dan memberikan air minum.

"Gue terima kasih buat orang yang udah review warung gue, seburuk apapun warung gue, gue terima, cuma jangan pada kotor mulutnya yang kagak tahu ceritanya jangan ikut campur, kecuali lo tahu makan di sini," ucapnya lagi dengan suara meninggi.

"Itu kreseknya, enggak mungkin 25 tahun gue kasih kresek ke orang-orang, kapok orang, enggak setega itu, masak iya gue 25 tahun usaha gue kasih kresek buat ngantongin," lanjutnya tetap dengan nada suara meninggi.

Respons pemilik buat semakin ramai

Respons berlebihan dari bang Madun membuat netizen kembali mengkritik sikapnya yang seolah tak mau menerima masukan.

"Harusnya terima kasih karena bisa menjadi perbaikan buat warung bang Madun," tulis @arkha8383.

"Baru tahu kalau review jujur harus konfirmasi," tulis @hhahhahha20.

"Kalau konfirm dulu mah atuh bukan review jujur," tulis @bunaz.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/09/22/145652766/kronologi-kehebohan-antara-pemilik-warung-oseng-nyak-kopsah-dan-food

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke