Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Momen Pertemuan Putri Ariani dengan Jokowi

Penampilannya di ajang pencarian bakat America’s Got Talent 2023 memukau juri hingga penonton di dunia.

Bahkan berkat penampilannya yang memukau, Putri mendapat golden buzzer dari salah satu juri, Simon Cowell yang membawanya langsung untuk melaju ke babak live show semi final pada Agustus mendatang.

Putri pun diundang Presiden Indonesia, Joko Widodo alias Jokowi ke Istana Negara, Jakarta pada Rabu (14/6/2023). Putri datang didampingi kedua orangtuanya, Ismawan Kurnianto dan Reni Alfianty.

Putri berbincang-bincang dengan Jokowi.

Lalu, Putri juga tampil nyanyi dengan bermain piano di hadapan Jokowi. Putri juga menunjukkan golden buzzer yang didapatnya dari America’s Got Talent ke Jokowi.

Kompas.com merangkum pertemuan Putri dengan Jokowi.

1. Jokowi terharu melihat penampilan Putri Ariani

Jokowi kemudian mengungkap responnya setelah melihat golden buzzer yang didapatnya dari Simon Cowell.

Jokowi mengatakan, ini adalah sebuah penghargaan yang besar dari Simon untuk Putri. Sebab berkat Simon, Putri dapat melompat ke semi final.

Jokowi menilai Simon Cowell membuat keputusan yang tepat untuk memberi Golden Buzzer kepada Putri.

“Itu kan saya kira kalkulasi dan feeling dari Simon biasanya enggak pernah meleset ya nanti kita lihat dari vote itu,” kata Jokowi.

Jokowi sendiri mengaku tak kuat menahan tangis ketika menyetel ulang tayangan penampilan Putri di America’s Got Talent.

Jokowi mengatakan, Putri menyanyikan “Loneliness” dengan sepenuh hati yang membuat penontonnya ikut tersentuh.

2. Dapat uang saku

Setelah Putri menunjukkan tiket golden buzzer-nya, Jokowi memberikan buku tabungan yang berisi uang sakuke Amerika Serikat pada akhir Agustus mendatang.

“Alhamdulillah diberi sangu (uang saku)," kata Putri.

"Dapat tabungan untuk sangu ke Amerika nanti akhir Agustus," ujar Jokowi.

3. Putri cerita ponselnya rusak di depan Jokowi

Di sela-sela perbincangannya dengan Jokowi, Putri cerita tentang handphone-nya yang rusak usai mendapat banyak notifikasi di Instagram usai dapat golden buzzer.

“Iya (nge-blank) jadi sempat logout Instagram dulu, jadi dipegang sama mama dulu. Soalnya benar-benar enggak bisa nyala (handphone-nya),” ujar Putri Ariani.

Putri mengatakan, sebelum mengikuti America’s Got Talent, notifikasi Putri paling banyak hanya sekitar 2.000.

Namun, semenjak Putri menjadi sorotan usai tampil memukau di AGT dan mendapat golden buzzer, ia jadi dapat banyak notifikasi hingga lebih dari 10 jutaan.

4. Putri minta vote ke Jokowi

Jokowi sempat menawarkan Putri Ariani untuk mengganti handphone-nya yang kini sedang rusak.

Namun, Putri menolaknya. Ia hanya ingin Jokowi membantu memvote dirinya di America’s Got Talent.

“Bukan, kalau biasanya kan pada minta sepeda. Kalau Putri minta vote,” kata Putri Ariani.

Mengiyakan permintaan Putri, Jokowi juga berjanji bakal memberikan Putri alat musik flute.

“Ya, oke, oke, oke, flute sama vote, tadi baru cerita (belajar) flute,” ucap Jokowi.

5. Jokowi siap cawe-cawe untuk Putri

Jokowi berjanji akan sepenuhnya mendukung Putri agar bisa menang dalam America’s Got Talent dan mengharumkan nama bangsa.

Namun penentuan pemenang di babak itu ditentukan oleh banyaknya vote dari penonton.

"Nanti saya ikut-ikut, saya cawe-cawe," kata Jokowi.

Jokowi kemudian mengatakan dengan jumlah followers yang dimiliki, menurutnya akan cukup lumayan membantu Putri di babak live show.

“Lumayan kan 53 juta (followers)," ucap Jokowi yang disambut tawa Putri.

"Nanti Putri lebih semangat lagi untuk menang di Amerika," tutur Putri kemudian.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/06/16/105615966/5-momen-pertemuan-putri-ariani-dengan-jokowi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke