Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gofar Hilman Pastikan Masalah Dugaan Pelecehan terhadap Quweenjojo Sudah Selesai

Diketahui, pengakuan Syerin tentang dugaan pelecehan seksual Gofar Hilman sempat viral pada Juni 2021 lalu.

"Back to normal, semuanya harus dijalankan seperti biasa. Enggak ada alasan kalah sama apa pun sama siapapun. Karena gue enggak sendiri, gue punya orang-orang yang bergantung sama gue," kata Gofar saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (15/6/2023).

Saat masalah itu viral, Gofar Hilman sempat menghilang dari media sosial untuk mencari bukti atas tudingan yang dibuat Syerin.

Kini, Gofar ingin menenangkan hatinya dan move on dari masalah tersebut.

"Jadi apa pun yang terjadi, masalah sudah selesai, move on. Kalau bilang normal, ya belum normal. Masih jauh dari yang dulu, kerjaan, cuma itu enggak jadi masalah," ucap Gofar.

"Nikmati aja. Karena menurut gue, ketenangan hati jauh lebih nikmat daripada duit yang banyak," lanjutnya.

Di sisi lain, saat itu Lembaga Bantuan Hukum Asosiasi Perempuan Indonesia untuk Keadilan (LBH APIK) Jakarta membuka aduan untuk para korban pelecehan seksual yang diduga dilakukan oleh Gofar Hilman.

Namun, beberapa waktu kemudian, Syerin pemilik akun @quweenjojo pun meminta maaf dan tidak membenarkan pengakuannya.

Meski begitu, Gofar mengaku sempat kehilangan beberapa tawaran pekerjaan, termasuk dari Lawless dan dijauhkan teman-temannya.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/06/15/221800766/gofar-hilman-pastikan-masalah-dugaan-pelecehan-terhadap-quweenjojo-sudah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke