Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Forest of Piano, Misteri Piano Terkutuk di Tengah Hutan

JAKARTA, KOMPAS.com- Forest of Piano atau yang juga berjudul Piano no Mori adalah serial anime bergenre drama petualangan yang dirilis pada 2018.

Serial anime ini diproduksi oleh Gaina Studio yang kini dapat disaksikan di Netflix.

Beberapa pengisi suara yang terlibat dalam serial ini, antara lain Johnny Yong Bosch, Erika Harlacher, Reba Buhr, dan Kyle McCarley.

Forest of Piano bercerita tentang seorang anak muda bernama Shuuhei Amamiya yang pindah dari kota ke pedesaan karena neneknya sakit.

Ayah Shuuhei merupakan pianis terkenal, sehingga bakatnya itu menurun kepada anaknya.

Shuuhei sudah terlatih untuk mengikuti jejak sang ayah menjadi seorang pianis profesional.

Di sisi lain terdapat seorang anak laki-laki bernama Kai Ichinose, yang merupakan anak seorang pelacur.

Sejak kecil Kai gemar bermain piano menggunakan piano terbengkalai di hutan yang ada dekat rumahnya.

Hingga pada akhirnya Shuhei masuk di sekolah yang sama dengan Kai.

Suatu hari Shuhei mencoba memainkan piano yang ada di tengah hutan, ditemani oleh Kai.

Shuhei terkejut saat mengetahui kemampuan bermain piano Kai yang dinilai hebat walau tanpa seorang guru.

Terdapat mitos pada piano tersebut yang mengatakan jika piano tersebut dimainkan, tidak ada suara yang muncul. 

Karena penasaran, Shuhei langsung mencoba memainkannya tetapi ia gagal

Di sisi lain ketika Kai yang memainkan piano tersebut, maka akan ada suara indah yang muncul.

Bagaimana kelanjutan kisahnya?

Apa misteri di balik piano tersebut sebenarnya?

Saksikan Forest of Piano di Netflix.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/03/30/155200766/sinopsis-forest-of-piano-misteri-piano-terkutuk-di-tengah-hutan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke