Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Cerita Menarik Film Adagium dari Sisi Para Pemeran

Rizal Mantovani bersama produser Irving Artemas dan rumah produksi Brainstorminc ingin memberikan semangat nasionalisme.

Film tersebut dibintangi oleh Jihan Elmira, Pangeran Lantang, Angga Asyafriena, Rizky Hanggono, Hans De Kraker, hingga Teuku Rifnu.

Pada Kamis (19/1/2023), Adagium menggelar jumpa pers sekaligus gala premiere di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan.

Dalam kesempatan itu, para pemeran mengungkapkan tentang kesan mereka berperan dalam film Adagium:

1. Jihane Almira

Aktris Jihane Almira sebagai pemeran utamanya berharap agar penonton dapat memetik pelajaran tentang cinta Tanah Air dan menumbuhkan rasa itu dalam dirinya.

"Kami punya pesan moral yang ingin disampaikan, semoga penonton bisa memetik hal-hal baik dari sini, semoga dapat lebih cinta pada Tanah Air," kata Jihane Almira.

Meski memiliki kemampuan berkelahi, Jihane menyebut dia harus menahan egonya dalam film ini.

"Aku menahan ego untuk menahan fighting, aku punya basic fighting, tapi aku harus meredam ego itu untuk fighting," kata Jihane.

2. Angga kenakan kostum militer

Lawan main Jihane Almira, Angga Asyafriena, harus mengenakan kostum militer yang cukup berat serta membawa senjata yang tidak ringan.

Kostum serta senjata yang berat itu digunakan bukan hanya sekali dalam satu adegan.

"Di set pakai kostum berat, bebannya bisa 3 sampai 4 kilogram, sniper 15 kilogram, anti-peluru 8 sampai 10 kilogram," kata Angga.

"Itu dilewati adegan scene per-scene, tiarap, lari-larian, cukup berat, tapi seru," kata Angga menambahkan.

Selain seragam, Angga juga harus memangkas rambutnya hampir plontos karena itu merupakan syarat untuk bergabung militer.

3. Pangeran Lantang riset soal melukis

Di sisi lain, berbeda dengan Angga, Pangeran Lantang di sini berperan sebagai teman yang hobi dalam hal seni.

Karena tidak memiliki bakat melukis, Pangeran Lantang mengaku harus melakukan riset dahulu agar perannya semakin natural.

"Aku sebenarnya enggak bisa gambar sama sekali, aku harus riset gimana melukis, pegang kuas, aku dibantu Rizal dan teman-teman lain," ujar Pangeran Lantang.

4. Teuku Rifnu disangka anggota TNI

Aktor Teuku Rifnu tampil sempura di film tersebut, dia bahkan sampai melakukan pelatihan dan proses syuting bersama anggota TNI.

Tak ayal penampilan Teuku Rifnu itu pun sampai membuat sang aktor disangka sebagai anggota TNI sungguhan.

"Saya pakai seragam, dan semua anggota hormat ke saya, dipikir saya jendral beneran, sampai dikira 'itu baru ya?'," kata Teuku Rifnu.

Peraih Piala Citra FFI 2017 itu mengaku senang dapat dipercaya menjadi anggota TNI.

5. Hans De Kreker jadi penjahat

Hans De Kraker dalam film ini berperan sebagai penjahat yang menculik Jihane untuk melancarkan aksinya membunuh Presiden RI.

"Saya sangat senang dengan rendah hati bisa terpilih dalam produksi ini, saya (sudah) terlibat dalam film sejarah, 1700an, VOC. Kita lihat Hollywood ada tema hacking, lebih modern, saya suka terlibat disini, apa lagi temannya spy, espionase," ujar Hans.

Adapun film Adagium rencananya tayang di bioskop Indonesia pada 26 Januari 2023.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/01/20/131619066/5-cerita-menarik-film-adagium-dari-sisi-para-pemeran

Terkini Lainnya

Berangkat Haji, Citra Kirana Menangis Tinggalkan Anak

Berangkat Haji, Citra Kirana Menangis Tinggalkan Anak

Seleb
Mengenal Extreme Re-listening, Kebiasaan Memutar Musik Favorit Berulang Kali

Mengenal Extreme Re-listening, Kebiasaan Memutar Musik Favorit Berulang Kali

BrandzView
TXT Akan Gelar Konser di Indonesia, MOA Catat Tanggalnya

TXT Akan Gelar Konser di Indonesia, MOA Catat Tanggalnya

K-Wave
Citra Kirana dan Rezky Aditya Menunggu 2 Tahun untuk Bisa Berangkat Haji

Citra Kirana dan Rezky Aditya Menunggu 2 Tahun untuk Bisa Berangkat Haji

Seleb
Lai Guanlin Umumkan Pensiun dari Dunia Hiburan

Lai Guanlin Umumkan Pensiun dari Dunia Hiburan

K-Wave
Dibikin 'Kesal', Josh Groban Ajak Duet Penonton Konser David Foster yang Sempat Nyanyi 'You Raise Me Up'

Dibikin "Kesal", Josh Groban Ajak Duet Penonton Konser David Foster yang Sempat Nyanyi "You Raise Me Up"

Musik
Tawaran Pekerjaan Berkurang, Atalarik Syach Ungkap Pernah Punya Utang Rp 1 Miliar

Tawaran Pekerjaan Berkurang, Atalarik Syach Ungkap Pernah Punya Utang Rp 1 Miliar

Seleb
Squid Game Season 2 dan 3 Dikabarkan Telah Selesai Syuting, Bakal Dirilis dengan Waktu Berdekatan

Squid Game Season 2 dan 3 Dikabarkan Telah Selesai Syuting, Bakal Dirilis dengan Waktu Berdekatan

K-Wave
Rundown dan Prediksi Setlist Konser B.I HYPE UP 2024 di Jakarta

Rundown dan Prediksi Setlist Konser B.I HYPE UP 2024 di Jakarta

K-Wave
Hari Pertama Tayang, Film Ipar Adalah Maut Raih 153.557 Penonton

Hari Pertama Tayang, Film Ipar Adalah Maut Raih 153.557 Penonton

Film
Review Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Cinta Monyet Ala Dilan Kecil

Review Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Cinta Monyet Ala Dilan Kecil

Film
Deva Mahenra Tegur Netizen yang Unggah Adegan Film Ipar Adalah Maut ke Medsos

Deva Mahenra Tegur Netizen yang Unggah Adegan Film Ipar Adalah Maut ke Medsos

Seleb
Sering Bagi-bagi Uang ke Penonton, Tukul Arwana Disebut Keluarkan Uang Rp 10 Juta Sehari

Sering Bagi-bagi Uang ke Penonton, Tukul Arwana Disebut Keluarkan Uang Rp 10 Juta Sehari

Seleb
Penggemar yang Mencoba Mencium Jin BTS di Acara Pelukan Dilaporkan ke Polisi

Penggemar yang Mencoba Mencium Jin BTS di Acara Pelukan Dilaporkan ke Polisi

K-Wave
David Foster Ajak 4 Penonton Nyanyi di Panggung, Suaranya Merdu Bak Penyanyi Profesional

David Foster Ajak 4 Penonton Nyanyi di Panggung, Suaranya Merdu Bak Penyanyi Profesional

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke