Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lagu Ciptaannya Disebut Tak Lagi Dibawakan KotaK Sejak 2011, Posan Tobing: Lo Bawain Bro, Kacau

Menanggapi pernyataan KotaK yang mengaku sudah tak lagi menyanyikan lagu ciptaannya sejak dia keluar dari band tahun 2011, Posan membeberkan sejumlah bukti penampilan KotaK.

"Lu bilang semenjak 2011 gue keluar, 'kami hampir tidak pernah membawakan lagu itu' tapi kan lo bawain, gue enggak tahu berapa kali lo bawain," kata Posan dikutip dari YouTube Aksen Entertainment.

Posan lantas menunjukkan dua video penampilan KotaK.

Pertama saat konser di Cirebon tahun 2013 di mana mereka membawakan lagu "Kerabat KotaK" dan satu lagi adalah lagu ciptaannya "Cinta Jangan Pergi" yang dibawakan KotaK di tahun 2019.

"Kayak gitu lo bilang hampir enggak pernah lo bawain?" ucap Posan.

"Lu bawain, Bro, jangan lupa-lupain. Itu hak orang, karya orang, rezeki orang. Bilang enggak bawain, kacau lo," sambungnya.

Menurutnya akan lebih banyak lagi yang bisa dia temukan karena adanya YouTube.

"Terima kasih untuk YouTube, karena ada YouTube semua dokumentasi jadi jelas," tutur Posan.

Diberitakan sebelumnya, KotaK dalam video klarifikasinya mengatakan bahwa sejak Posan keluar tahun 2011, mereka hampir tidak pernah menyanyikan lagi lagu ciptaan Posan.

"(Tiga lagu) itu murni 100 persen ciptaan Posan, tapi ya semenjak 2011...," kata Tantri kemudian melihat Cella.

"2011 (Posan) memutuskan untuk keluar (grup). Kami hampir tidak pernah membawakan lagu itu," ujar Cella.

Dalam videonya, Posan juga menegaskan bahwa selama ini dia juga tidak pernah mengaku semua lagu yang dia bicarakan dan diminta royalti atas performance right adalah miliknya.

Ada beberapa lagu yang diciptakan bersama, antara dia, Cella, Dewiq dan Pay.

"Gue bilang di dalam semua karya-karya itu ada gue ikut menciptakan, bahkan ada yang pure ciptaan gue, jadi lo jangan nyari-nyari temen," ujar Posan.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/10/11/095220666/lagu-ciptaannya-disebut-tak-lagi-dibawakan-kotak-sejak-2011-posan-tobing-lo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke