Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ketika Replika Pocong Film Pengabdi Setan 2 Curi Perhatian di CGV Grand Indonesia...

Sosok pocong sudah mulai muncul di trailer Pengabdi Setan 2: Communion.

Dikisahkan pula dalam film, Pak Ustadz hilang setelah melihat pocong tersebut.

Posisi replika pocong ini tengkurap dan meringkuk ke lantai dengan kaki tertekuk.

Di sampingnya ada lampu pijar yang tak menyala, serta kain putih berisi bunga-bunga.

"Pocong ini masih akan ada sampai akhir masa penyangan film," kata PR CGV Indonesia, Serdini Aminda di CGV Grand Indonesia, Kamis.

Pengunjung bebas berfoto dengan replika pocong ini tetapi tidak boleh menyentuhnya.

Joko Anwar sang sutradara sempat mengomentari replika pocong ini melalui unggahan di Instagram miliknya.

"Pertanyaannya, dia sujud ke siapa?" tulis Joko Anwar di akun @jokoanwar.

Akan tetapi, dari pantauan Kompas.com, Kamis (4/8/2022), kebanyakan pengunjung hanya memotret atau merekam replika pocong ini tanpa berani berpose di sampingnya.

Selain di Grand Indonesia, wahana Pengabdi Setan 2: Communion yang lebih lengkap ada di Mall of Indonesia, Jakarta Utara.

Hingga Kamis sore, Pengabdi Setan 2: Communion disebut sudah disaksikan lebih dari 500 ribu penonton.

Sinopsis Pengabdi Setan 2

Sekuel ini berkisah tentang kehidupan satu keluarga di sebuah rumah susun setelah beberapa tahun berhasil menyelamatkan diri dari kejadian mengerikan

Peristiwa beberapa tahun silam tersebut mengakibatkan mereka kehilangan sosok Ibu sekaligus si bungsu yang bernama Ian.

Usai kejadian mengerikan itu, mereka percaya tinggal di rumah susun sangat aman.

Pasalnya, jika dibandingkan di desa, ada banyak orang tinggal di rumah susun yang akan membantu apabila sesuatu terjadi.

Namun, mereka menyadari bahwa tinggal bersama banyak orang mungkin juga sangat berbahaya apabila tidak mengenali latar belakang tetangga.

Pada sebuah malam yang penuh teror, Rini (Tara Basro) dan keluarganya harus kembali menyelamatkan diri. Tetapi, kali ini mungkin terlambat untuk lari.

 

https://www.kompas.com/hype/read/2022/08/04/213114366/ketika-replika-pocong-film-pengabdi-setan-2-curi-perhatian-di-cgv-grand

Terkini Lainnya

Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Film
Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Film
Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Film
Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Musik
Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Seleb
Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Film
Konser Lay Zhang di Indonesia Batal Digelar

Konser Lay Zhang di Indonesia Batal Digelar

Musik
Joko Anwar Ingin Nightmares and Daydreams Bisa Dikembangkan di Berbagai Negara

Joko Anwar Ingin Nightmares and Daydreams Bisa Dikembangkan di Berbagai Negara

Film
Adegan ini Bikin Donny Alamsyah Tertarik Main Film Sengkolo Malam Satu Suro

Adegan ini Bikin Donny Alamsyah Tertarik Main Film Sengkolo Malam Satu Suro

Film
Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

Film
Joe Alwyn Buka Suara soal Kandasnya Hubungan dengan Taylor Swift

Joe Alwyn Buka Suara soal Kandasnya Hubungan dengan Taylor Swift

Seleb
Acara Seribu Pelukan Jin BTS Tuai Reaksi Beragam, Tangis hingga Laporan Polisi

Acara Seribu Pelukan Jin BTS Tuai Reaksi Beragam, Tangis hingga Laporan Polisi

K-Wave
Puji Kejujuran Penggemar Usia 19 Tahun yang Ngaku Ingin Punya Banyak Uang, B.I: Aku Juga Mau

Puji Kejujuran Penggemar Usia 19 Tahun yang Ngaku Ingin Punya Banyak Uang, B.I: Aku Juga Mau

K-Wave
Sering Turun Panggung, Intip Momen Seru B.I dan Penggemar di Konser HYPE UP Jakarta

Sering Turun Panggung, Intip Momen Seru B.I dan Penggemar di Konser HYPE UP Jakarta

K-Wave
Konser Berlangsung 3 Jam hingga Izinkan Penggemar Pulang Duluan, B.I : Enggak Ada yang Mau Pulang?

Konser Berlangsung 3 Jam hingga Izinkan Penggemar Pulang Duluan, B.I : Enggak Ada yang Mau Pulang?

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke