Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jeng Ana Ceritakan Keinginan Rini S Bon Bon Naik Haji Sebelum Meninggal Dunia

Jenazah Rini S Bon Bon telah dimakamkan di TPU Kawi-kawi, Johar Baru, Jakarta Pusat, pada Senin (11/7/2022).

Ahli herbal sekaligus sahabat Rini S Bon Bon, Jeng Ana, tampak hadir di acara pemakaman Rini S Bon Bon.

Dia menceritakan pertemuan terakhirnya dengan Rini S Bon Bon. Mereka sempat membahas rencana umrah hingga naik haji bersama.

"Terakhir sebelum puasa saya kemarin ketemu, saya bisik-bisik 'Covid-19 mulai reda, kapan-kapan kita umrah lagi. Mudah-mudahan semua berjalan lancar nanti kita haji bareng ya Mbak Rini'," tutur Jeng Ana dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Senin.

Sebagai sahabat, Jeng Ana mendoakan Rini S Bon Bon diterima di sisi Tuhan.

"Itu waktu terakhir sebelum puasa saya ketemu sama Mbak Rini. Mudah-mudahan Mbak Rini S Bon Bon khusnul khotimah, karena meninggalnya dalam keadaan tidak sakit bahkan dalam keadaan tidur. Benar-benar tidak sakit," lanjutnya.

Kepergian Rini S Bon Bon yang sangat tiba-tiba membuat Jeng Ana sama sekali tak percaya.

"Gula normal, hipertensi normal, silaturahmi bagus sama keluarga. Minggu lalu sempat lihat status, tanya kabar. Saya juga sempat pesan (ikan) pepes. Alhamdulillah Mbak Rini S Bon Bon enggak ada sakt, saya tidak merasa dia sudah meninggal karena merasa keadaannya sehat walafiat," ucap Jeng Ana.

Sebagai informasi, jenazah Rini S Bon Bon dimakamkan satu liang lahat dengan ibunya.

Sebelumnya, Rini terjatuh di kamar mandi sebelum meninggal dunia pada Minggu (10/7/2022).

Rini S Bon Bon diketahui mengidap diabetes selama bertahun-tahun.

Kekasih Rini S Bon Bon, Ujang Ronda, mengatakan Rini juga mengidap sakit jantung dan telah menjalani operasi pemasangan ring pada jantungnya.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/07/11/170745966/jeng-ana-ceritakan-keinginan-rini-s-bon-bon-naik-haji-sebelum-meninggal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke