Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madonna, Paris Hilton, dan Selena Gomez Hadiri Pernikahan Britney Spears dan Sam Asghari

Penyanyi Madonna, Paris Hilton, hingga Selena Gomez terlihat hadir dalam acara pernikahan tersebut.

Selain itu hadir juga Drew Barrymore, Maria Menounos juga terlihat hadir.

Paris Hilton bahkan hadir dengan suaminya Carter Reum dan ibunya, Kathy Hilton.

Donatella Versace, yang mendesain gaun pengantin Spears, juga pengacara Mathew Rosengart, juga terlihat di antara undangan.

Menurut sebuah sumber, Selena Gomez mengenakan setelan biru. Madonna memilih gaun berwarna pelangi.

Sementara itu Drew Barrymore terlihat anggun dengan gaun cokelat yang menjuntai.

Dilansir People, upacara pernikahan Britney Spears digelar tertutup dan hanya dihadiri sekitar 60 orang.

Di antara keluarganya, Britney Spears hanya mengundang kakak laki-lakinya, Bryan Spears.

Kedua putra Spears Sean Preston dan Jayden James, anak dari pernikahannya dengan Kevin Federline, terlihat tidak hadir.

"(Preston dan Jayden) turut bahagia atas pernikahan ibunya. Mereka berharap Sam dan Britney memulai masa depan yang hebat bersama," kata Mark Vincent Kaplan, pengacara Federline, dilansir People, Jumat (10/6/2022).

"Malam ini milik Spears dan Sam dan mereka mencuri perhatian orang," lanjutnya.

Salah satu sumber menyebut Spears telah lama siap menikah dengan Asghari.

Spears disebut sangat antusias menyambut pernikahannya.

"Britney mulai merencanakan dan memimpikan pernikahannya tak lama setelah dia bertunangan pada November. Dia menikmati proses perencanaan itu, tetapi juga merasa stres karenanya," kata sumber terdekat Spears.

Sumber tersebut mengatakan Britney Spears sangat bahagia akhirnya bisa menikah. Dia menginginkan acara pernikahan berjalan sempurna.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/06/10/164722366/madonna-paris-hilton-dan-selena-gomez-hadiri-pernikahan-britney-spears-dan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke