Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Demi Pendidikan Lebih Baik, Nowela Mikheila Merantau ke Jawa sejak SMP

Alasannya adalah untuk mendapatkan pendidikan lebih baik.

"Untuk mendapat pendidikan yang lebih baik harus merantau ke luar Papua," kata Nowela Mikhelia, saat siaran langsung HYPE Talk di TikTok Kompas.com, Kamis (31/3/2022).

Nowela masih melihat banyak orang-orang dari kampung halamannya yang kesulitan mendapat pendidikan yang berkualitas.

Nowela mengatakan, dia dan ketiga saudaranya meninggalkan Papua, memilih untuk merantau dan berpisah dari orangtua sejak SMP.

"Kami mau mendapat pendidikan yang lebih baik, saya yakin enggak cuma di Papua tapi juga di Jawa pun masih banyak yang belum sekolah, di NTT, di Sumatera, Kalimantan," ujarnya.

Karena itu, lewat lagu terbarunya berjudul Runnin, Nowela menyuarakan tentang perjuangan dalam meraih mimpi.

"Yang saya mau suarakan adalah bagaimanapun keterbatasanmu kamu mau dipandang sebelah mata kamu mau dari pelosok manapun, tetap berusaha," ujarnya.

Seperti lirik yang ditulisnya dalam lagu "Runnin" yakni "watched me fall hard and dragged me down. But watch it as I pray. Nothing will ever get in my way".

"Maksudnya adalah kita tetap berusaha dan tetap berdoa, tetap berlari untuk (mengejar) mimpi," ujar Nowela.

Sebagai informasi, Nowela Mikhelia mengikuti audisi Indonesian Idol 2014 melalui Bus Audisi Purwokerto dan berhasil lolos ke Jakarta setelah melewati proses audisi utama di Bandung.

Setelah serangkaian tahap seleksi, ia berhasil melaju ke babak spektakuler.

Sampai pada akhirnya Nowela menjadi pemenang setelah menyisihkan Husein Alatas.

Suaranya yang kuat dan unik, Nowela kerap mendapat pujian dari para juri. Bahkan, dia dapat julukan "Uranium Voice" oleh Ahmad Dhani.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/03/31/213109666/demi-pendidikan-lebih-baik-nowela-mikheila-merantau-ke-jawa-sejak-smp

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke