Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pertimbangan Promotor Gelar Konser Justin Bieber di Stadion Madya, Bukan di GBK

Lokasi yang dipilih untuk konser ini adalah Stadion Madya yang masih berada di dalam kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Pihak promotor memiliki alasan tersendiri mengapa suami Hailey Bieber ini menggelar konser di Stadion Madya, bukan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

"GBK kan belum boleh digunakan untuk saat konser ini. Dengan pertimbangan-pertimbangan yang ada makanya kita di Stadion Madya," kata Harry Sudarma selaku Co-founder PK Entertainment dalam konferensi pers di Jakarta Pusat, Kamis (24/3/2022).

Promotor sendiri sudah menyiapkan total 20.000 tiket untuk dijual ke penonton.

Jumlah ini terbilang lebih sedikit jika dibandingkan dengan Justice Tour di Malaysia ataupun di Australia.

Promotor tetap harus mengurangi jumlah penonton dari kapasitas asli Stadion Madya.

"Iya tetap ada pengurangan dari full kapasitas sekitar 28.000," kata Harry.

Tiket konser Justin Bieber bisa mulai dibeli per tanggal 29 Maret 2022 pukul 10.00 WIB.

Harga tiket yang dijual cukup bervariasi dari mulai Rp 1,5 juta hingga Rp 8,5 juta.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/03/24/162010066/pertimbangan-promotor-gelar-konser-justin-bieber-di-stadion-madya-bukan-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke