Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Di Balik Alasan 3 Band Pemenang Jameson Connects Indonesia Sesi 2 Dibuatkan Video Musik

Jameson Connects Indonesia sesi 2 merupakan acara yang dibuat oleh label musik deMajors Independent Music Industry (dIMI) yang bekerja sama dengan Pernod Ricard melalui Jameson Irish Whiskey.

Ketiga band ini langsung dibuatkan video musik yang berkolaborasi dengan tiga sutradara.

Dirty Ass lewat lagu “Sembah” berkolaborasi dengan sutradara Anggun Priambodo.

The Jansen lewat lagu “Mereguk Anti Depresan Lagi” berkolaborasi dengan sutradara Yustinus Kristianto dan yang terakhir Happiest Lokal lewat lagu “Fatamorasa” berkolaborasi dengan sutradara Aditya Muhara.

Adapun alasan David Tarigan selaku pihak kurator dari deMajors membuatkan video untuk ketiga band tersebut.

“Jadi kami diskusi, kami memilih output video. Setelah diskusi dan me-review yang pertama, kami bikin kolaborasi,” kata David dalam jumpa pers di M Bloc Space, kawasan Jakarta Selatan, Rabu (23/3/2022).

“Zaman sudah seperti ini, kami berusaha mempertahankan nilai lama, segala sesuatu yang esensial, mungkin kemarin terasa budaya bikin musik video yang proper sudah ditinggalkan. Tapi ada satu budaya yang hilang dari apresiasi musik populer,” tambah David Tarigan.

David Tarigan pun berharap dengan adanya video musik ini bisa menambah kreatifitas serta kolaborasi musisi dengan sutradara.

“Kami pengin revive lagi, pada dasarnya musik video adalah konten yang amat kuat, kenapa kita enggak bikin konten musik yang proper,” ucap David Tarigan lagi.

“Kami ajak director musik yang kawakan untuk bisa membuat karya itu ke level berikut,” tambahnya.

Sebagai informasi, Jameson Connects Indonesia menjaring dan mewadahi musik sehingga tercipta konektivitas talenta musik dengan para apresiator dan penggerak industrinya.

Jameson Connect Indonesia sesi 2 telah berjalan selama tiga bulan, menyajikan beberapa program yakni band submission, sharing session, hearing session, sounds connected video (music video), dan DVD kompilasi.

Tahun ini terjadi penambahan pendaftar. Tim kurasi telah menerima 400 lebih band yang kemudian terpilih 10 band yang kembali dipilih menjadi tiga band.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/03/23/210043566/di-balik-alasan-3-band-pemenang-jameson-connects-indonesia-sesi-2-dibuatkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke