Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemeran Ms. Marvel, Iman Vellani, Pernah Masuk Daftar Anak Muda Paling Berpengaruh di Variety

Kini, Marvel Studios telah merilis teaser pertama serial yang akan ditayangkan di Disney+ tersebut.

Sebagai informasi, Kamala Khan merupakan superhero Muslim pertama dari Marvel Cinematic Universe.

Remaja keturunan Pakistan ini ternyata pernah masuk daftar anak muda paling berpengaruh 2021 versi Variety.

Beban berat memerankan tokoh superhero Muslim pertama dari Marvel tentu saja akan dipikulnya.

Namun, Vellani menanggapi hal tersebut dengan tenang.

"Fakta bahwa tayangan ini sedang dibuat dan mereka memasukkan karakter ini di MCU adalah hal terpenting," kata Vellani.

"Saya tidak benar-benar harus keluar dari jalur saya dan berbicara tentang menjadi seorang Muslim serta menjadi orang Pakistan, semuanya muncul sendiri dalam ceritanya," lanjutnya.

Iman Vellani mengaku merasa tidak terbebani. Dia justru bangga karena bisa menginspirasi generasi muda lain dengan peran ini.

"Orang-orang melihat orang seperti saya terlibat dalam proyek sebesar ini, menurut saya, cukup menginspirasi," kata Vellani.

Ms. Marvel adalah karakter baru yang akan diperkenalkan oleh Marvel ke dalam Marvel Cinematic Universe.

Setelah tampil dalam serial berisi enam episode, Ms. Marvel kemungkinan besar akan dilibatkan dalam film The Marvels bersama Captain Marvel (Brie Larson).

Tak heran jika Marvel menyematkan kalimat "masa depan Marvel di tangannya" dalam teaser trailer perdana Ms. Marvel.

Serial Ms. Marvel sendiri akan dirilis pada 8 Juni 2022 di layanan streaming Disney+.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/03/16/120339366/pemeran-ms-marvel-iman-vellani-pernah-masuk-daftar-anak-muda-paling

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke