Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tampil di Jakarta Film Week 2021, Film Kamu Tidak Sendiri Angkat Pesan Hidup Bersosialisasi

Film ini disutradarai oleh Arwin Wardhana dan diproduseri oleh aktor kondang Lukman Sardi serta berada di bawah produksi MNC Pictures.

Dalam cerita, KTS menceritakan sosok Mira yang diperankan oleh aktris Adinia Wirasti.

Mira awalnya merasa bisa melakukan semua hal dalam hidupnya sendiri. Namun, saat terjebak dalam situasi yang teramat genting, semuanya berubah.

Premis cerita tersebur dijadikan Lukman Sardi sebagai tema besar yang patut dibahas.

"Sebenarnya ide ini muncul sudah lama, 2018 akhir. 2019 diomongin sampai kita di awal 2020 syuting. Senang banget ide ini terjadi," kata Lukman Sardi saat ditemui di acara konferensi pers film tersebut di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (19/11/2021).

"Simple, cuma lagi kepikiran, kita sebagai manusia selalu bersoisalisasi. Ini pertanyaan aja, apa bisa kita hidup sendiri?" lanjutnya.

Sementara itu, menurut Arwin, pesan dalam film ini menyadarkan bahwa manusia sebenarnya tak pernah sendiri.

"Secara genre, ini bukan sesuatu berbeda. Kita mau beri sesuatu yang belum pernah dilihat. Menyadarkan kita bahwa kita tidak sendiri," ujar Arwin.

Belum dibocorkan secara pasti waktu tayang film Kamu Tidak Sendiri.

Namun, Arwin mengabarkan bahwa film tersebut akan hadir di bioskop dalam waktu dekat.

Film ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris terbaik Tanah Air seperti Rio Dewanto, Ganindra Bimo, Adinia Wirasti, Lukman Sardi, Aisyah Aqillah, hingga Sintya Marisca.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/11/19/181845266/tampil-di-jakarta-film-week-2021-film-kamu-tidak-sendiri-angkat-pesan-hidup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke