Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hari Pertama Tayang, Venom 2 Raup Rp 165,5 Miliar di Box Office Domestik

Film tersebut tayang pada Kamis (30/9/2021) malam, dimulai pada pukul 16.00 waktu setempat di 3.700 lokasi.

Perusahaan produksi Sony dan Marvel Studios memulai promosi film ini pada Oktober 2021.

Mereka mengandalkan penonton yang kembali nyaman untuk menyaksikan film di bioskop.

Film yang dibintangi Tom Hardy tersebut merupakan besutan sutradara Andy Serkis.

Selain Hardy, Venom 2 juga menghadirkan Woody Harrelson, Michelle Williams, Reid Scott, dan Naomie Harris.

Venom: Let There Be Carnage menceritakan seorang jurnalis (Tom Hardy) yang memiliki symbiote alien yang hidup di dalam dirinya. Bersama-sama, mereka adalah Venom.

Sementara Woody Harrelson berperan sebagai pembunuh Cletus Kasady, yang ia mainkan dalam adegan pasca-kredit untuk film Venom yang pertama (2018).

Kali ini, Kasady Harrelson berubah menjadi Carnage, seorang penjahat yang dikenal sebagai antagonis utama dalam komik Venom.

Film pertama Venom, yang berubah menjadi favorit penonton meskipun ulasannya tidak terlalu bagus, dibuka dengan pendapatan 80 juta dollar AS di dalam negeri dalam perjalanannya untuk meraup 850 juta dollar AS secara global.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/10/02/200608366/hari-pertama-tayang-venom-2-raup-rp-1655-miliar-di-box-office-domestik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke