Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Fakta Menarik Drakor High Class

JAKARTA, KOMPAS.com – High Class merupakan drama Korea misteri yang akan tayang di layanan streaming Viu pada 8 September 2021.

Drakor satu ini juga diperankan oleh beberapa aktor dan aktris ternama seperti Yeo Jeong Cho dan Kim Ji Soo.

Berikut merupakan empat fakta menarik seputar drama Korea High Class.

1. Diperankan Jo Yeo Jeong

Jo Yeo Jeong merupakan salah satu aktris papan atas Korea Selatan.

Salah satu film layar lebar yang pernah ia perankan adalah Parasite.

Parasite sendiri berhasil memenangkan empat piala Oscar.

2. Mengambil latar sekolah

High Class mengambil latar tempat di sebuah sekolah mewah.

Latar tempat tersebut mampu menambah ketegangan dari kasus-kasus misteri yang diangkat.

3. Berfokus pada karakter ibu

Drama High Class memiliki fokus khusus terhadap karakter seorang ibu.

Menariknya, drama ini justru menampilkan motif-motif misterius dari tokoh sang ibu itu.

Selain karakter ibu, High Class juga menunjukkan relasi antara ibu dan anak.

4. Memiliki kasus pembunuhan yang menegangkan

Konflik utama dari drama Korea High Class terdapat pada karakter utamanya.

Mereka hidup dalam gemerlap harta dengan motif-motif yang jahat.

Pastikan Anda tidak melewatkan serial drakor High Class yang dijadwalkan tayang di Viu mulai besok, Rabu (8/9/2021).

https://www.kompas.com/hype/read/2021/09/07/193811766/4-fakta-menarik-drakor-high-class

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke