Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemerintah China Hapus Semua Konten dan Media Sosial Vicki Zhao, Kenapa?

Zhao Wei tiba-tiba hilang dari berbagai situs web teratas untuk menonton drama TV China dan hal ini telah mengejutkan media sosial, di mana Vicki termasuk di antara selebritas China teratas. Di Weibo saja, aktris ini memiliki lebih dari 85,6 juta pengikut.

Beijing sedang dalam misi untuk mengendalikan apa yang disebutnya "budaya penggemar yang kacau" dan kelebihan selebritas.

Ini dilakukan setelah serentetan skandal dalam beberapa bulan terakhir yang menjatuhkan penghibur terbesar China termasuk penyanyi Kris Wu hingga aktor Zhang Zhehan.

Pada hari Kamis, semua yang terkait dengan Vicki Zhao di platform media sosial Tiongkok seperti Weibo telah dihapus.

Namanya dihapus dari kredit film dan acara TV, dan semua konten yang menampilkannya termasuk film, TV, penampilan acara obrolan, dan banyak lagi, telah dihapus dari situs streaming utama seperti Tencent Video dan iQiyi.

Semua diskusi tentang bintang film Chinese Odyssey 2002 ini di media sosial juga disensor.

Surat kabar pemerintah China, The Global Times melaporkan tidak ada alasan resmi yang diberikan untuk tindakan menghapus kehadiran dan pekerjaan bintang serial Putri Huan Zhu itu dari Internet.

Global Times hanya mengatakan mereka menerima permintaan penghapusan dalam waktu singkat dan tanpa alasan yang jelas.

Tetapi hal itu memunculkan kembali tuduhan lama tentang ketidakwajaran keuangan dan sejumlah skandal lainnya.

Terutama, pada tahun 2018, Bursa Efek Shanghai melarang Vicki dan suaminya Huang Youlong bertindak sebagai eksekutif perusahaan yang terdaftar selama lima tahun karena masalah dan penyimpangan terkait dengan tawaran pengambilalihan yang gagal pada tahun 2016.

Sebagai teman dekat pendiri Alibaba Jack Ma, Vicki dan suaminya adalah investor awal di Alibaba Pictures Group.

Mereka membeli saham senilai $400 juta (Rp 5,7 triliun) pada tahun 2015.

Vicki yang di Indonesia dikenal lewat serial Putri Huan Zhu ini diketahui merupakan aktris yang kemudian menjadi milyarder investor dan wajah dari rumah mode Italia, Fendi di China.

Selain Vicki, pemerintah China juga melalui otoritas pajak di Shanghai mendenda aktris Zheng Shuang 46,1 juta dollar (Rp 660 miliar) karena penggelapan pajak.

Zheng, bintang serial hit Meteor Shower dan selebriti yang belum lama ini terseret skandal 'ibu pengganti', didenda karena tidak melaporkan pendapatan antara 2019 dan 2020 saat syuting serial TV.

AFP melaporkan regulator penyiaran negara China, Administrasi Radio, Film dan Televisi Negara, menegaskan kembali bahwa mereka memiliki kebijakan "tanpa toleransi" pada penghindaran pajak.

Regulator menarik acara yang dibintangi Zheng dari situs streaming dan meminta perusahaan produksi untuk tidak bekerja dengan Zheng di masa depan.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/28/072244866/pemerintah-china-hapus-semua-konten-dan-media-sosial-vicki-zhao-kenapa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke