Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Belum Eksekusi Bagi Dua Rumah Ahmad Dhani, Maia Estianty: Baiknya Gue

Di tengah perbincangan dengan Nindy Ayunda, musisi Maia Estianty curhat colongan (curcol) bahwa dirinya belum mengeksekusi rumah yang ditinggali Ahmad Dhani saat ini untuk dibagi dua.

Padahal, usai putusan cerai, pengadilan sudah memutuskan bahwa rumah yang ditinggali Ahmad Dhani dan Maia Estianty saat masih menikah adalah harta bersama yang harus dibagi dua.

"Kayak contohnya Maia Estianty berani gila ke luar (rumah usai bercerai), enggak bisa. Itu kan rumah masih harus dibagi dua. Gue aja yang belum eksekusi kan. Baiknya gue gitu kan. Tapi harusnya bagi dua," ujar Maia kepada Nindy Ayunda dikutip dari kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Jumat (13/8/2021).

"Karena pengadilan memutuskan dibagi dua," kata Maia melanjutkan.

Hal itu diungkapkan Maia Estianty saat Nindy Ayunda bercerita bahwa ia sering ditanyakan kenapa masih tinggal di rumahnya meski sudah bercerai dengan Askara Parasady Harsono.

Menanggapi itu, Maia Estianty menjelaskan bahwa dalam sebuah rumah tangga, apa yang dibeli suami maupun istri adalah hak bersama.

"Aku pernah mengalami itu, apa yang dibeli suami maupun istri selama tidak ada perjanjian pisah harta maka apa yang dibeli suami dan istri itu menjadi milik berdua," kata Maia.

"Kenapa enggak ke luar, lha ini kan dibelinya pada saat kita menikah. Artinya adalah milik kita berdua," ujar Maia menambahkan.

Maia lantas mengatakan, dalam kasusnya, dirinya yang memilih ke luar dari rumah sampai putusan cerai dengan Ahmad Dhani keluar.

Oleh karenanya, kata Maia, rumah yang ditinggali Ahmad Dhani itu bisa saja ia eksekusi untuk dibagi dua sesuai putusan hakim, tetapi hal itu tidak dilakukannya.

Maia Estianty mengatakan, ia berbesar hati untuk tidak melakukan hal itu.

Diketahui, Maia Estianty dan Ahmad Dhani resmi bercerai pada tahun 2008.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/13/130026466/belum-eksekusi-bagi-dua-rumah-ahmad-dhani-maia-estianty-baiknya-gue

Terkini Lainnya

Kris Dayanti Kurban Sapi 450 Kilogram di Masjid Lingkungan Rumahnya

Kris Dayanti Kurban Sapi 450 Kilogram di Masjid Lingkungan Rumahnya

Seleb
Rayakan Hari Raya Idul Adha, Kris Dayanti Ajak Ameena dan Azzura Jalan-jalan ke Kota Batu

Rayakan Hari Raya Idul Adha, Kris Dayanti Ajak Ameena dan Azzura Jalan-jalan ke Kota Batu

Seleb
5 Momen Keseruan Konser B.I di Jakarta

5 Momen Keseruan Konser B.I di Jakarta

K-Wave
Rosé BLACKPINK Dikabarkan Akan Bergabung dengan THEBLACKLABEL

Rosé BLACKPINK Dikabarkan Akan Bergabung dengan THEBLACKLABEL

K-Wave
Gordon Ramsay Ungkap Kondisi Usai Kecelakaan Saat Bersepeda

Gordon Ramsay Ungkap Kondisi Usai Kecelakaan Saat Bersepeda

Seleb
Gelar Meet and Greeet Setelah Wamil, Jin BTS: Aku Kembali ke Rumah yang Sudah Lama Ku Rindukan

Gelar Meet and Greeet Setelah Wamil, Jin BTS: Aku Kembali ke Rumah yang Sudah Lama Ku Rindukan

K-Wave
Karya Terakhir Mendiang Lee Sun Kyun, Tayang Juli dan Agustus 2024

Karya Terakhir Mendiang Lee Sun Kyun, Tayang Juli dan Agustus 2024

K-Wave
Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Musik
Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Seleb
Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Film
Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Film
Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Film
Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Musik
Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Seleb
Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke