Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sempat Ingin Bercerai Lagi, Gary Iskak Teringat Pesan Menohok Ibunda

Namun, niat itu urung dilakukan setelah Gary teringat pesan menohok dari ibunya.

"Karena ibu saya juga ngomong, 'lo mau ngapain lagi sih? Apa yang mau lo cari? Kalau lo sampai cerai lagi, mendingan lo mati aja deh'," kata Gary seperti dikutip Kompas.com dari YouTube Melaney Ricardo, Kamis (12/8/2021).

Pesan tersebut langsung mengubah pandangan dan pola pikir Gary Iskak terhadap hubungan rumah tangga.

"Sehabis itu gue langsung berangkat, minta maaf sama Icha, coba ngebangun ulang kayaknya ada yang salah," ucap Gary.

"Karena menurut, gue setiap masalah mau kecil, mau besar, pasti ada solusinya, dan kalau memang enggak ada, ya kita serahin diri ke Allah," ucapnya.

Badai besar pernikahan itu akhirnya bisa dilewati oleh Gary Iskak dan Icha Novisha.

Aktor berusia 48 tahun tersebut merasa bersyukur karena pernikahannya sudah bertahan selama 12 tahun sampai sekarang.

Sebelumnya, Gary Iskak sempat menikah dengan Sabrina R Bonita.

Pernikahan itu hanya bertahan selama sembilan tahun.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/12/122123466/sempat-ingin-bercerai-lagi-gary-iskak-teringat-pesan-menohok-ibunda

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke