Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masa Lalu Ruben Onsu, 1 Mi Instan untuk 5 Orang dan Trauma karena Makanan di Lokasi Syuting

Dia mengenang masa-masa itu saat berbincang dengan Ayu Ting Ting di kanal YouTube Qiss You TV.

Berikut rangkuman Kompas.com.

Mi instan untuk lima orang

Ruben mengaku hidup keluarganya dulu sangat sulit secara finansial. Sampai-sampai ia dan keluarga membagi satu mi instan untuk berlima.

"Gue makan mi instan satu mangkok kuahnya banyak buat sekeluarga. Lima orang, Jordi belum ada," ungkap Ruben Onsu, dikutip dari kanal YouTube Qiss You TV, Selasa (8/6/2021).

"Mi instan satu, kuahnya banyak, tapi enggak ada rasa. Yang penting hangat," imbuh pria kelahiran 15 Agustus 1983 tersebut.

Nasi padang ekstra nasi

Ruben dan keluarga juga sempat punya momen makan nasi pada dengan satu rendang.

"Nasi Padang nih, beli satu, dulu Rp 7.000 udah pakai rendang," kata Ruben Onsu.

Agar kenyang, mereka menambahkan nasi dan bumbu rendang.

"Bukan bagi-bagi lagi, nasinya tambahin, minta bumbunya yang banyak. Biar enggak berebutan akhirnya disuapin," tutur suami Sarwendah ini.

Trauma lihat makanan di lokasi syuting

Ruben mengaku punya trauma di lokasi syuting yang dialaminya saat syuting di masa ia belum setenar sekarang.

"Karena gue punya trauma. Dulu gue lihat orang makan. Misal, ada satu orang makan depan gue, ada gue di sebelahnya, bisa tuh dia enggak nawarin, enggak kasih, bisa dan ada. Itu sering terjadi," tutur Ruben Onsu.

Kini, ia selalu membawa banyak makanan untuk dinikmati bersama di lokasi syuting.

Ruben mengaku tidak bisa melihat orang di sekelilingnya lapar.

"Nah, gue itu tidak pernah mau bawa makanan ke lokasi syuting yang gue makan, kalau enggak gue bawa buat orang lain," ujar Ruben.

Pernah dibenci Ivan Gunawan

Terkenal bersahabat karib dengan Ivan Gunawan, siapa sangka dulu Ruben Onsu pernah dibenci sang desainer kondang.

Gara-gara, Ruben memanggilnya madam selama acara Super Mama sekitar tahun 2007.

"Igun dulu benci sama gue, karena gue bercandain mulu. Dia heboh banget kan dandanannya, gue selalu panggil 'madam'. Dia marah kalau dipanggil 'madam', maunya Ivan Gunawan," ungkap Ruben Onsu.

Ivan Gunawan baru menerima nama panggilan itu setelah suatu hari banyak penggemar gang menyapanya demikian di bandara.

Ruben Onsu dan Ivan Gunawan pun mulai dekat akhirnya sampai sekarang.

Alasan jarang berantem

Tak hanya sering satu program sebagai presenter, Ruben dan Ivan juga cocok karena sama-sama membangun bisnis di bidang masing-masing.

Mereka saling bertukar pendapat dan informasi tanpa ada rasa tersaingi. Itulah yang menjadi alasan keduanya jarang berantem.

"Karena bisnisnya enggak dragging, yang pertama. Rasa yang dia enggak tahu, dia tanya ke gue. Nah gue enggak tahu, gue tanya ke dia. Saling bertukar (informasi)," ucap Ruben Onsu.

Ruben mengaku, ia memang tidak pernah takut temannya menyalip usahanya.

"Jadi gue enggak merasa 'Hih enggak mau ah entar lu gini...', gue enggak pernah merasa. Menurut gue, gue punya teman, kalau dia kaya dia pasti bagi-bagi gue. Gue juga begitu, kalau gue sukses gue pasti bagi-bagi dia," jelas Ruben.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/06/09/095345266/masa-lalu-ruben-onsu-1-mi-instan-untuk-5-orang-dan-trauma-karena-makanan-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke