Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Edge of Tomorrow, Tom Cruise Terjebak di Putaran Waktu

Mayor William Cage (Tom Cruise) dikirim dalam sebuah misi yang dilancarkan United Defense Force (UDF) di Paris, Perancis.

Saat itu, UDF berencana melakukan invasi di kota yang telah dikuasai oleh ribuan alien berjuluk "Mimics" tersebut.

Merasa tidak memiliki pengalaman yang cukup di lapangan, Cage berusaha membicarakan keputusan ini pada Jenderal Brigham (Brendan Gleeson).

Namun usulannya tidak ditanggapi dengan baik oleh Brigham. Keduanya terlibat adu mulut, hingga akhirnya Cage ditahan.

Ia dikirim ke sebuah markas UDF yang berlokasi di bekas Bandara Heathrow untuk menemui Sersan Farell (Bill Paxton).

Tanpa sepengetahuan Cage, Jenderal Brigham ternyata tetap mengirimnya ke Paris. Misi pun berjalan dengan penuh kegagalan.

Sersan Farell dan seluruh anggota J-Squad tewas dalam pertempuran. Sedangkan Cage terluka parah akibat sebuah ledakan.

Beberapa menit berselang, Cage mendapati dirinya kembali ke markas di Heathrow tanpa sedikit pun luka di tubuhnya.

Dalam keadaan panik ia pun berusaha memperingatkan Sersan Farell tentang tragedi yang akan menimpa mereka.

Benar saja, Cage kembali gagal dalam misinya dan ia pun harus menjalani pertempuran yang sama bersama Farell dan J-Squad.

Hingga suatu hari, Sersan Rita Vrataski (Emily Blunt) menyadari Cage tengah terjebak dalam putaran waktu.

Penasaran bagaimana kelanjutannya, saksikan Edge of Tomorrow yang tayang di Netflix.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/04/29/092947966/sinopsis-edge-of-tomorrow-tom-cruise-terjebak-di-putaran-waktu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke