Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mpok Alpa hingga Gilang Dirga Tak Bisa Buka Bareng Keluarga Selama Ramadhan 2021, Kenapa?

Artinya, para pengisi acara tersebut, yakni Gilang Dirga, Surya Insomnia, Mpok Alpa hingga Rina Nose dipastikan tidak bisa berbuka bareng keluarga selama Ramadhan 2021. 

Namun, hal itu tidak menyurutkan mereka untuk tetap produktif dan berusaha menghibur pemirsa In The Kost. 

"Sebenarnya berat juga. Tetapi mau gimana, ini kan harus profesional. Jadi nanti kami buka puasa lewat zoom aja," kata Mpok Alpa dalam Press Conference virtual Program Ramadan NET, Selasa (6/4/2021). 

Selain Mpok Alpa, Surya Insomnia pun mengungkap hal yang senada.

Meski begitu, Surya mengaku tidak masalah lantaran keputusan mengisi acara di In The Kost telah disetujui keluarganya. 

"Iya, sebenarnya sudah diomongin. Alhamdullilah udah direstui sama yang di rumah. Meski enggak buka bareng kan bisa jadi tarawih bareng," tutur Surya. 

Sementara itu, Gilang Dirga justru mengkhawatirkan dirinya sulit menahan rasa haus saat mengisi program tersebut. 

"Saya kan paling sulit tahan laper dan haus, harus menghibur, gerak, dan itu godaan terberatnya sih. Haus paling yang susah nahannya. Tapi untung ada Surya, jadi bisa membantu gue," ucap Gilang dengan nada kelakar. 

Selain In The Kost, NET TV juga akan menghadirkan berbagai program yang tayang di Ramadhan.

Di antaranya Ruqyah, Kemuliaan Hati, Kring-kring Ramadan, Muslim Traveler, Curhat Ustadz, Diary Bahagia, Keluarga Asyik, Hafidz dan Hafidzah, Lantunan Doa Anak, dan Tonight Show Ramadan. 

Dengan hadirnya acara-acara tersebut, pihak NET TV ingin menebar hiburan dan kebaikan kepada semua pemirsa setianya. 

"Kali ini kami memaknai Ramadhan sebagai perbuatan besar dan kebaikan dengan sesama. Itu semangat dasarnya. Jadi kami tidak hanya ingin menghibur, tetapi juga menebar kebaikan kepada sesama," tutur CEO NET TV,  Dedi H Sudarijanto.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/04/06/221800566/mpok-alpa-hingga-gilang-dirga-tak-bisa-buka-bareng-keluarga-selama-ramadhan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke