Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kerinduan Arsya dan Doa Suteng untuk Kesembuhan Ashanty

Putra bungsunya, Arsya Akbar Pemuda (4), mengaku rindu.

Meski begitu, Arsya yang tinggal di rumah paham ia belum bisa bertemu sang bunda.

Begitu juga asisten rumah tangga keluarga Ashanty, Suteng, yang berdoa majikannya cepat pulih.

1. Arsya rindu, tetapi paham tak bisa bertemu dulu

Bocah yang sedang hobi bermain game tersebut mengaku kangen dengan bundanya.

"Kangen, tapi kan enggak boleh dekatin bunda dulu," kata Arsya ditemani Anang Hermansyah, dikutip dari kanal YouTube The Hermansyah A6, Kamis (25/2/2021).

"Kalau sudah sembuh, minum obat dulu, baru boleh dekatin adik," ujar Arsya lagi.

Jika ibunda dan tiga kakaknya, Aurel, Azriel, dan Arsy sudah sembuh, Arsya sudah punya rencana untuk menghabiskan waktu bersama.

"Mau ajak main, ajak berenang, sama Ayah juga. Berenang sambil pelukan di dalam air," ujar Arsya.

Tak bisa bertemu dan berdekatan dengan ibunda serta ketiga kakaknya, Arsya cukup menikmati kesehariannya bersama sang ayah.

Arsya dan Anang bermain bersama setiap harinya.

Untuk mengobati rindu, sesekali Arsya menelepon atau melakukan video call dengan mereka.

2. Doa Suteng

Suteng mengaku sedih karena suasana rumah keluarga Ashanty di Cinere saat ini sepi. 

Mata Suteng bahkan sempat berkaca-kaca saat melihat Anang dan Arsya mengobrol hanya berdua.

Sebab, ia mengaku tak menyangka empat anggota keluarga itu terinfeksi Covid-19 berbarengan.

Di rumah, Suteng juga menyaksikan khawatirnya Anang terhadap kondisi anak-anak dan istrinya.

Ia masih berkegiatan seperti biasa termasuk menyiapkan makanan untuk Ashanty yang dirawat di rumah sakit.

Keperluan Ashanty tersebut biasanya diantar oleh seseorang dari rumah di Cinere ke rumah sakit.

Suteng pun berharap majikan dan tiga anaknya bisa segera pulih.

"Semoga bunda cepat sehat, kakak (Aurel), Azriel, Arsy semuanya cepat sehat," ucap Suteng.

Banyaknya doa yang mengalir dari masyarakat membuat Suteng bersyukur dan berterima kasih.

Diketahui, Ashanty beserta tiga anaknya terinfeksi Covid-19 sejak 15 Februari lalu.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/02/26/112121966/kerinduan-arsya-dan-doa-suteng-untuk-kesembuhan-ashanty

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke