Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Indignation, Renungan Hidup Seorang Pemuda, Tayang di Mola TV

Pada 1951, Marcus Messner (Logan Lerman) berhasil mendapatkan beasiswa di kampus bergengsi di Ohio, Winesburg College.

Hal ini memungkinkan Marcus untuk menunda kewajibannya bergabung dalam Militer AS dan berangkat ke Korea.

Selama menjalani tahun pertamanya di Winesburg, Marcus dikenal sebagai murid yang cenderung pendiam.

Bukan tanpa alasan Marcus bersikap seperti ini. Ia merasa tidak memiliki kesamaan dengan teman-teman di kampusnya.

Hingga suatu hari, ia berkenalan dengan mahasiswa jurusan Sastra Perancis bernama Olivia Hutton (Sarah Gadon).

Olivia merupakan anak dari seorang dokter bedah asal Cleveland, yang reputasinya sangat terpandang.

Berbeda dari Marcus, Olivia dikenal sebagai sosok yang ambisius, berpikiran terbuka, dan berani menyuarakan pendapatnya.

Namun, ia sering kali merasa terasingkan di lingkungannya.

Hal serupa juga dirasakan oleh Marcus.

Keduanya pun mulai menjalin kedekatan hingga akhirnya memutuskan untuk pergi berkencan.

Olivia membuka mata Marcus terhadap hal-hal yang selama ini ia anggap tabu, mulai dari hubungan seksual hingga masalah kesehatan mental.

Tak berhenti di situ, Olivia juga mulai membuka diri dengan mengungkap rahasia kelamnya pada sang kekasih.

Meski merasa cocok, Marcus dan Olivia harus berusaha keras mempertahankan hubungan di tengah pergulatan batin dengan diri mereka sendiri.

Simak kisahnya dalam film drama Indignation yang bisa Anda saksikan di Mola TV.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/12/22/120741966/sinopsis-indignation-renungan-hidup-seorang-pemuda-tayang-di-mola-tv

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke