Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tagih Utang di Rumah Rain, Sepasang Lansia Didenda Rp 9 Juta

Dilansir dari Allkpop, Rabu (16/12/2020), pasangan lansia yang berusia 70 tahun-an itu membuat keributan soal utang yang ditujukan kepada Ayah Rain.

Pasangan lansia itu menyebut ayah Rain, yang dikonfirmasi dengan nama belakang Jung, membeli beras secara kredit di toko beras mereka di distrik Yonsan, Seoul.

Mereka juga mengklaim bahwa ayah Rain tidak pernah kembali untuk membayar utangnya atas kejadian yang berlangsung 20 tahun lalu itu.

Oleh karenanya, pasangan lansia tersebut mengunjungi rumah Rain, yang juga ditinggali bersama orangtuanya.

Namun, saat mereka mengunjungi rumah Rain, Tuan Jung atau ayah Rain menolak untuk bertemu.

Pasangan lansia itu kemudian emosi hingga berteriak "bayar kembali uang berasnya" sembari mendobrak gerbang depan rumah Rain.

Mereka juga sempat mendobrak pintu depan dan masuk tanpa izin ke halaman depan rumah Rain.

Pada 16 Desember 2020, Yoo Chang Hoon, hakim senior di Pengadilan Distrik Barat Seoul menghukum pria dan istrinya itu masing-masing denda sebesar 700.000 won atau sekitar Rp 9 juta.

Sebelumnya, pasangan tersebut pernah mengunggah di komunitas online pada 2018, mereka menuduh orangtua Rain berutang beras senilai 25 juta won atau Rp 324 juta kepada mereka.

Mereka mengklaim bahwa orangtua Rain berjanji akan membayar utang, tetapi janji tersebut hingga kini tak pernah ditepati.

Pada September 2019, pasangan lansia itu sempat mengajukan gugatan perdata kepada Mr Jung sebesar 50 juta won atau Rp 650 juta.

Namun, gugatan tersebut kalah pada Januari tahun ini.

Rain kemudian mengajukan tuntutan balik kepada pasangan lansia tersebut sebulan setelahnya, pada Februari 2020.

Namun, pengadilan menyatakan bahwa pasangan lansia tersebut menderita sakit jiwa.

Rain tidak ingin menghukum balik mereka.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/12/16/144438466/tagih-utang-di-rumah-rain-sepasang-lansia-didenda-rp-9-juta

Terkini Lainnya

Marshel Widianto Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Tretan Muslim: Saya Yakin Itu Prank

Marshel Widianto Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Tretan Muslim: Saya Yakin Itu Prank

Seleb
Tretan Muslim Ungkap Kesulitan Jadi Dubber Pertama Kali di Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Tretan Muslim Ungkap Kesulitan Jadi Dubber Pertama Kali di Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Film
Laleilmanino Rilis 'Djakarta' Kolaborasi dengan Diskoria dan Cecil Yang

Laleilmanino Rilis "Djakarta" Kolaborasi dengan Diskoria dan Cecil Yang

Musik
Polisi Sebut Keluarga Virgoun Belum Ajukan Rehabilitasi

Polisi Sebut Keluarga Virgoun Belum Ajukan Rehabilitasi

Seleb
Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Alami Gerd hingga Gatal-gatal

Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Alami Gerd hingga Gatal-gatal

Seleb
Filmnya Turun Layar, Raisa: Maklum Film Dokumenter Musik

Filmnya Turun Layar, Raisa: Maklum Film Dokumenter Musik

Film
Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Konsumsi Obat 90 Hari Tanpa Henti

Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Konsumsi Obat 90 Hari Tanpa Henti

Seleb
Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela: Kami Urus Persiapan untuk Singel Terbaru

Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela: Kami Urus Persiapan untuk Singel Terbaru

Seleb
Polisi Sebut Virgoun Sempat Syok Saat Ditangkap atas Kasus Narkoba

Polisi Sebut Virgoun Sempat Syok Saat Ditangkap atas Kasus Narkoba

Seleb
Rundown Acara PODFEST 2024, Ada Agak Laen hingga Podkesmas

Rundown Acara PODFEST 2024, Ada Agak Laen hingga Podkesmas

Hits
Film MARNI: The Story of Wewe Gombel Tayang 27 Juni 2024

Film MARNI: The Story of Wewe Gombel Tayang 27 Juni 2024

Film
Polisi Telah Kantongi Identitas Pemasok Narkoba untuk Virgoun dan PA

Polisi Telah Kantongi Identitas Pemasok Narkoba untuk Virgoun dan PA

Seleb
Status Virgoun Masih sebagai Terperiksa atas Kasus Narkoba

Status Virgoun Masih sebagai Terperiksa atas Kasus Narkoba

Seleb
Diizinkan Rizky Billar Lanjut Kuliah, Lesti Kejora Bersyukur Sudah Sidang Seminar Proposal

Diizinkan Rizky Billar Lanjut Kuliah, Lesti Kejora Bersyukur Sudah Sidang Seminar Proposal

Seleb
Jadi Pelatih Judo di Film My Annoying Brother, Caitlin Halderman Lakukan Riset 1 Bulan

Jadi Pelatih Judo di Film My Annoying Brother, Caitlin Halderman Lakukan Riset 1 Bulan

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke