Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fakta Menarik di Balik Warung Bu Ageng Milik Istri Butet Kartaredjasa

Ternyata ada kisah menarik di balik berdirinya warung ini, seperti diceritakan Butet lewat konten Beginu di YouTube Kompas.com.

Ada banyak gambar tokoh di dinding

Salah satu dinding yang menarik di tempat makan ini adalah deretan foto tokoh-tokoh yang lahir dan besar di Yogyakarta tetapi memberikan kontribusi untuk Indonesia.

Ada alasan yang diungkap Butet kenapa memasang foto mereka yang sudah meninggal saja.

"Supaya orang-orang yang megalomenia enggak minta dipasang. Kalau lu mau dipasang ya mati dulu dong," kelakarnya.

Selain itu, sambil tertawa Butet menjelaskan tujuan lainnya memasang foto-foto adalah mencegah dipasangnya kalender-kalender dari pelanggan.

Pernah kena gempa

Sebelum Warung Bu Ageng berdiri, Butet memiliki Warung Sobo di Jalan Sultan Agung. Namun warung tersebut bubar karena terdampak gempa.

"Karena gempa akhirnya bubar, kan karena bangunannya rontok, dan saya merasakan susah punya usaha kalau tempat usahanya kontrakan," tutur Butet.

Alasan mendirikan Warung Bu Ageng

Butet menyadari sebagai sumber penghasilan di keluarga, dia tidak bisa terus diandalkan.

Memikirkan kemungkinan terburuk, Butet akhirnya memilih membekali istrinya dengan tempat usaha yang bisa menyalurkan kemampuan memasak istrinya.

"Kalau saya mati terus gimana nasib istri dan anak-anakku? Ya kalau mati, kalau stroke misalnya, terus gimana sumber ekonominya mati, padahal istri saya mempunyai kemampuan masak," kata Butet.

Warung itu juga sebagai tanggung jawab moral Butet, kepada istri dan anak-anaknya. Sebab eksistensinya di dunia seni dan rezeki yang diperolehnya semua juga atas pengorbanan anak dan istri, yang rela ditinggalkan saat dia harus bekerja.

Tak pakai nama besar Butet Kartaredjasa

Butet memiliki alasan warung istrinya itu tidak memanfaatkan ketenarannya. Bahkan warung itu tidak memajang fotonya.

"Untuk panggungnya istriku yang pinter masak, makanya dia bikin warung aja enggak ada Butet-nya, bukan nyonya Butet," ujar seniman asal Yogyakarta itu.

"Nanti orang datang cuma karena nama saya terkenal," lanjutnya.

Dia berharap orang kembali datang ke tempat tersebut karena kelezatan makanan buatan istriya, bukan karena nama besarnya atau sekedar ingin bertemu dengan Butet.

Kenapa bukan gudeg?

Jangan berharap menemukan gudeg di warung ini, karena Warung Bu Ageng justru menyajikan makanan dengan konsep nasi campur yang bisa disajikan dalam waktu singkat.

"Saya bilang istri saya 'kita jangan menjual yang sudah mainstream di Yogya, makanya di warung Bu Ageng tidak ada gudeg, tidak ada soto, tidak ada sate dan tongseng kesukaan saya, tapi betul-betul karya-karya eksperimen dari pengalaman-pengalaman saya berwisata lidah," tutur Butet.

Sehingga menu yang dijual adalah nasi campur. Pilihan itu juga dari pengalaman Butet, yang biasanya malas menunggu lama ketika memesan makanan.

Sesekali Butet muncul demi menenangkan pelanggan

Lucunya, ada kalanya Butet muncul di warung ini ketika mendapat panggilan darurat dari istrinya.

Biasanya ini terjadi ketika tamu tiba-tiba banyak dan nasi belum jadi.

"Begitu tidak terduga banyak tamu, biasanya saya di call istri 'pak segera ke sini, tolong tamu dibikin tenang dengan becanda-becanda,' ngajak foto bareng, enggak jadi marah, saya jadi herder," ucapnya sembari tertawa.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/12/08/220726166/fakta-menarik-di-balik-warung-bu-ageng-milik-istri-butet-kartaredjasa

Terkini Lainnya

(G)-IDLE Bilang Menyala Abangku dan Semangka di Hadapan Neverland Indonesia

(G)-IDLE Bilang Menyala Abangku dan Semangka di Hadapan Neverland Indonesia

K-Wave
Sebelum Main Film Dilan 1984: Wo Ai Ni, Sule Sebut Ferdy Sudah Ngebet Berakting

Sebelum Main Film Dilan 1984: Wo Ai Ni, Sule Sebut Ferdy Sudah Ngebet Berakting

Film
Oki Rengga Mulai Redam Emosi sejak Berkeluarga, Khawatir Kena Kasus dan Dipenjara

Oki Rengga Mulai Redam Emosi sejak Berkeluarga, Khawatir Kena Kasus dan Dipenjara

Seleb
Sinopsis Film Crank 2: High Voltage, Perburuan Jason Statham Mencari Bos Mafia

Sinopsis Film Crank 2: High Voltage, Perburuan Jason Statham Mencari Bos Mafia

Film
Ketika Yuqi (G)-IDLE Terus-menerus Tertukar Ucapkan 'Kue Ape' dan 'Enak' dalam Fancon

Ketika Yuqi (G)-IDLE Terus-menerus Tertukar Ucapkan "Kue Ape" dan "Enak" dalam Fancon

K-Wave
Manggung Bareng The Panasdalam Bank di Festival Dilan 1983, Muhammad Adhiyat Gugup

Manggung Bareng The Panasdalam Bank di Festival Dilan 1983, Muhammad Adhiyat Gugup

Seleb
Bey Machmudin Tanya Pendapat Pemain Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tentang Bandung

Bey Machmudin Tanya Pendapat Pemain Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tentang Bandung

Film
Sule Terharu Nonton Akting Anaknya Ferdy Ardiansyah di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Sule Terharu Nonton Akting Anaknya Ferdy Ardiansyah di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Kembali ke Indonesia untuk Fancon, (G)-IDLE Senang Bisa Sapa Neverland Lagi

Kembali ke Indonesia untuk Fancon, (G)-IDLE Senang Bisa Sapa Neverland Lagi

K-Wave
Sinopsis Film City Hunter, Aksi Jackie Chan Selamatkan Putri Pengusaha Kaya Raya

Sinopsis Film City Hunter, Aksi Jackie Chan Selamatkan Putri Pengusaha Kaya Raya

Film
Sinopsis Homefront, Jason Statham Mantan Agen yang Diintimidasi

Sinopsis Homefront, Jason Statham Mantan Agen yang Diintimidasi

Film
Pernah Tinggal Bareng di Rumah Lolox dan Istrinya, Oki Rengga: Ada Aku di Keluarga Orang

Pernah Tinggal Bareng di Rumah Lolox dan Istrinya, Oki Rengga: Ada Aku di Keluarga Orang

Seleb
Puji Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Pj Gubernur Jabar: Dengan Dilan, Bandung Selalu Terkenal

Puji Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Pj Gubernur Jabar: Dengan Dilan, Bandung Selalu Terkenal

Film
Betrand Peto Lulus SMA, Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Hadiri Wisuda

Betrand Peto Lulus SMA, Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Hadiri Wisuda

Musik
Ben Abraham Rilis Kembali Lagu Kidung, Dulu Dinyanyikan Orangtuanya

Ben Abraham Rilis Kembali Lagu Kidung, Dulu Dinyanyikan Orangtuanya

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke