Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melly Goeslaw Ceritakan Proses Pembuatan Lagu Salah di Playfest 2020

Dalam kesempatan itu, istri Anto Hoed ini membongkar proses pembuatan lagu “Salah” yang begitu fenomenal.

Melly Goeslaw menceritakan, lagu "Salah" diciptakan dengan menggabungkan dua lagu yang bertempo berbeda.

“Di lagu ‘Salah’, saya kayak menyambungkan puzzle. Ceritanya sekarang, minggu ini saya bikin lagu berirama pelan, minggu depan saya bikin lagu berirama beat. Lalu, saya enggak dapet reff-nya,” kata Melly Goeslaw dalam acara Playfest 2020.

“Saya bongkar-bongkar lagi, dapatlah lagu yang saya rekam itu, temponya pelan. Tapi saya memberanikan diri, ya sudah gue jahit aja,” ujar Melly menambahkan.

Dari proses penggabungan dua lagu itu, tercipta lagu “Salah” yang sangat ikonik untuk dirinya.

“Akhirnya jadi deh (Salah) dari dua lagu berbeda. Itu memang berawal dari dua potongan lagu berbeda,” ucap Melly Goeslaw.

Melly Goeslaw berujar bahwa setiap seniman berhak menciptakan lagu. Bahkan, dalam menciptakan lagu, seseorang diberikan sebuah kebebasan.

“Lagu itu begitu kaya dan luas untuk seorang seniman. Ketika pembuatan karya, sebebas seluas mungkin, karya itu bisa dibongkar pasang,” tutur Melly Goeslaw.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/12/06/184616866/melly-goeslaw-ceritakan-proses-pembuatan-lagu-salah-di-playfest-2020

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke