Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Igor Saykoji Bicara Sejarah dan Awal Kecintaannya pada Musik Hip Hop

Semua berawal dari ucapan Uus yang kaget karena rumah dan kehidupan Saykoji biasa saja, jauh dari kesan dan penggambaran gaya hidup mewah di video klip lagu-lagu hip hop.

Rupanya penggambaran gaya hidup mewah seperti itu memang sesuatu yang ingin diciptakan industri musik hip hop.

"Karena menurut gue itu kan bentukan industri, maksudnya, apa yang mereka jual, lifestyle kayak gitu, ada hubungannya yang mereka ingin jual," kata Saykoji seperti dikutip Kompas.com dari video Uus Kamukita, Selasa (18/8/2020).  

Dunia hip hop memiliki sejarah yang cukup panjang sampai akhirnya bisa dikenal dengan image gaya hidup mewah dan semua hal berkilau seperti saat ini. 

Hip hop di era 1980-an justru merupakan musik untuk bersenang-senang, entah dari lirik maupun gaya hidupnya. 

"Kalau lo lihat hip hop 80an, itu mereka fun banget, nongkrong sama teman, jalan-jalan, belum sampai di titik di mana lo nunjukin kerasnya hidup karena mereka mau lari dari kehidupan mereka," kata Saykoji.

Namun, hip hop akhirnya mengalami pergeseran di era 1990-an. 

Para rapper di era tersebut menceritakan keresahan yang dialami musisi hip hop pada era 1980-an melalui liriknya.

Hip hop pun akhirnya mendapat tempat baru di tengah masyarakat.

"Lalu di tahun 90-an industrinya sudah makin benar, orang sudah mulai melihat rapper tuh bisa ditempel dengan brand ini, ditempel dengan gaya hidup begini, akhirnya industri hiphop makin berkembang makanya tahun 2000-an ke sini rapper makin blink-blink," kata pelantun lagu "Online" tersebut. 

Pemilik nama asli Ignatius Rosoinaya Penyami ini juga menceritakan awal mula kecintaannya pada musik rap.

Sejak SD, Saykoji sudah mendengar musik rap dari Amerika. 

Namun, pada saat itu ia mengaku tidak suka karena musiknya dianggap terlalu cepat dan berisik serta berbahasa asing.

"Gue baru benar-benar cinta musik rap itu setelah gue dengerin rap Indonesia. Waktu gue SMP, gue dengerin kompilasi album rap judulnya 'Pesta Rap'," kata pelantun lagu "Jalan Panjang" tersebut.

Lagu-lagu di album Pesta Rap menyadarkan Igor Saykoji bahwa para rapper memiliki kegelisahan tersendiri yang akhirnya dituangkan melalui lirik-lirik mereka. 

"Mereka pada dasarnya merefleksikan apa yang terjadi di kehidupan sosial yang mereka lihat tapi berpantun pakai musik," kata Saykoji.

Sejak saat itu, ayah tiga anak ini mantap untuk berkarier sebagai seorang rapper di Indonesia.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/08/19/121457266/igor-saykoji-bicara-sejarah-dan-awal-kecintaannya-pada-musik-hip-hop

Terkini Lainnya

Vendor Alat Musik yang Alami Kerugian Rp 600 Juta Mengaku Baru Pertama Kali Kerja Bareng Lentera Festival

Vendor Alat Musik yang Alami Kerugian Rp 600 Juta Mengaku Baru Pertama Kali Kerja Bareng Lentera Festival

Musik
Idap Claustrophobia, Nazira C Noer Cerita Tantangan Pakai Makeup Protestik di Serial Joko Anwar's Nightmares and Daydreams

Idap Claustrophobia, Nazira C Noer Cerita Tantangan Pakai Makeup Protestik di Serial Joko Anwar's Nightmares and Daydreams

Seleb
Virgoun Konsumsi Sabu dengan Alasan Mau Turunkan Berat Badan

Virgoun Konsumsi Sabu dengan Alasan Mau Turunkan Berat Badan

Seleb
Timo Tjahjanto Garap Sekuel Nobody, Dibintangi Bob Odenkirk

Timo Tjahjanto Garap Sekuel Nobody, Dibintangi Bob Odenkirk

Film
Virgoun Ternyata Pernah Pakai Narkoba pada 2012

Virgoun Ternyata Pernah Pakai Narkoba pada 2012

Seleb
Lentera Festival Rusuh, Guyon Waton: Kru Kami Dilempari

Lentera Festival Rusuh, Guyon Waton: Kru Kami Dilempari

Musik
Guyon Waton Buka Suara soal Insiden Lentera Festival 2024

Guyon Waton Buka Suara soal Insiden Lentera Festival 2024

Musik
Konsumsi Sabu, Virgoun Akan Direhabilitasi Selama 3 Bulan

Konsumsi Sabu, Virgoun Akan Direhabilitasi Selama 3 Bulan

Seleb
Ketua Panitia Lentera Festival Diduga Bawa Kabur Uang Ratusan Juta Rupiah

Ketua Panitia Lentera Festival Diduga Bawa Kabur Uang Ratusan Juta Rupiah

Musik
5 Fakta Menarik Film Romeo Ingkar Janji

5 Fakta Menarik Film Romeo Ingkar Janji

Film
Penjelasan Anang Hermansyah Dipilih Jadi Duta Pulau Jeju Korea Selatan

Penjelasan Anang Hermansyah Dipilih Jadi Duta Pulau Jeju Korea Selatan

Seleb
Panitia Lentera Festival 2024 Ternyata Belum Lunasi Sisa Pembayaran Para Vendor

Panitia Lentera Festival 2024 Ternyata Belum Lunasi Sisa Pembayaran Para Vendor

Hits
Alat Dibakar dan Dijarah, Vendor Sound Rugi Rp 600 Juta Imbas Kericuhan Konser Lentera Festival 2024

Alat Dibakar dan Dijarah, Vendor Sound Rugi Rp 600 Juta Imbas Kericuhan Konser Lentera Festival 2024

Hits
Penetapan Virgoun sebagai Tersangka Kasus Narkoba dan Kru Last Child Diduga Pemasok

Penetapan Virgoun sebagai Tersangka Kasus Narkoba dan Kru Last Child Diduga Pemasok

Seleb
Valerie Thomas Merasa Terbebani Satu Proyek dengan Jeremy Thomas di Film Romeo Ingkar Janji

Valerie Thomas Merasa Terbebani Satu Proyek dengan Jeremy Thomas di Film Romeo Ingkar Janji

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke