Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rian D'MASIV Tak Menyangka EXO-L Antusias Minta Cover Lagu Suho EXO

Persyaratan awal Rian yang ingin mendapatkan 100.000 followers dalam tiga hari di luar dugaan, terpenuhi dalam hitungan satu hari saja.

Rian harus memenuhi janjinya mengemas ulang lagu "Let's Love".

Vokalis band D'MASIV ini tak menyangka bahwa permintaan mengcover lagu tersebut membludak dari para EXO-L.

"Maksud awalnya saya enggak ada maksud apa-apa, ya sudah seru-seruan saja, tetapi mereka seserius itu. Ya sudah karena itu janji ya harus saya tepati, kalau enggak bahaya buat saya," kata Rian saat dihubungi awak media, Kamis (2/4/2020).

Kini, D'MASIV tengah melakukan persiapan matang untuk mengcover lagu "Let's Love".

Rian sampai-sampai harus meminta izin label yang menaungi EXO, SM Entertainment, agar tidak melanggar hak cipta.

"Main cover saja bahaya kan, makanya saya urus itu dengan meminta label saya untuk izin ke publisher dan orang SM Entertainment Indonesia," ujar Rian. 

Cover lagu "Let's Love" akan dirilis pada 8 April mendatang.

Pemilihan tanggal itu ternyata merupakan permintaan para EXO-L agar bisa berbarengan dengan ulang tahun sang boyband idola mereka.

"Kayaknya sih 8 April karena para penggemar mereka minta ya tanggal segitu karena ulang tahun EXO. Semoga enggak telat sih," tutur Rian. 

https://www.kompas.com/hype/read/2020/04/02/201456266/rian-dmasiv-tak-menyangka-exo-l-antusias-minta-cover-lagu-suho-exo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke