Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perangi Corona, Hotel Milik Suami Pemain Meteor Garden Jadi Tempat Karantina

Di Taiwan, sejumlah hotel berubah fungsi menjadi tempat karantina bagi para penduduk yang baru pulang berlibur atau wisatawan selama 14 hari.

Terbaru, pemerintah kota Taipei meminta pada suami aktris Barbie Hsu, Wang Xiaofei untuk mengubah hotel miliknya menjadi tempat karantina.

Hotel dengan 100 kamar milik suami pemain serial Meteor Garden ini rencananya bakal menjadi tempat karantina yang setiap kamarnya bakal berisi satu orang saja.

Kemudian dilansir dari Jaynestars, setiap orang dikenakan biaya 6.000 dollar Taiwan atau setara dengan Rp 3 juta per malam. Dengan total 84.000 dollar Taiwan atau setara Rp 44,5 juta untuk 14 hari.

Biaya tersebut termasuk sarapan, makan siang, dan malam. Serta, empat jam layanan kamar.

Menanggapi permintaan tersebut, Wang Xiaofei mengatakan hotel miliknya siap melayani permintaan karantina selama 14 hari.

“Taiwan saat ini memasuki gelombang kedua dari kasus virus corona dengan kembalinya penduduk. Sangat sulit menghindari interaksi dengan keluarga saat kembali ke rumah. Jadi pending untuk fokus pada upaya karantina guna mencegah kontaminasi,” kata Wang Xiaofei.

Kemudian, Wang Xiofei ini memastikan bahwa staf hotel miliknya sudah mematuhi semua aturan dalam penanganan corona. Termasuk, sudah dilatih khusus.

“Hotel kami terletak dekat Bandara Sonshan dan didekatnya ada lima rumah sakit besar. Hotel kami dilengkapi dengan design kekinian dan berada di wilayah yang bagus. Kami akan ikut di garda depan melawan virus corona,” kata suami Barbie Hsu tersebut.

Diberitakan hingga 26 Maret 2020 dilaporkan ada 252 kasus virus corona di Taiwan. Dua di antaranya meninggal dunia.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/03/29/145746166/perangi-corona-hotel-milik-suami-pemain-meteor-garden-jadi-tempat-karantina

Terkini Lainnya

Marshel Widianto Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Tretan Muslim: Saya Yakin Itu Prank

Marshel Widianto Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Tretan Muslim: Saya Yakin Itu Prank

Seleb
Tretan Muslim Ungkap Kesulitan Jadi Dubber Pertama Kali di Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Tretan Muslim Ungkap Kesulitan Jadi Dubber Pertama Kali di Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Film
Laleilmanino Rilis 'Djakarta' Kolaborasi dengan Diskoria dan Cecil Yang

Laleilmanino Rilis "Djakarta" Kolaborasi dengan Diskoria dan Cecil Yang

Musik
Polisi Sebut Keluarga Virgoun Belum Ajukan Rehabilitasi

Polisi Sebut Keluarga Virgoun Belum Ajukan Rehabilitasi

Seleb
Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Alami Gerd hingga Gatal-gatal

Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Alami Gerd hingga Gatal-gatal

Seleb
Filmnya Turun Layar, Raisa: Maklum Film Dokumenter Musik

Filmnya Turun Layar, Raisa: Maklum Film Dokumenter Musik

Film
Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Konsumsi Obat 90 Hari Tanpa Henti

Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Konsumsi Obat 90 Hari Tanpa Henti

Seleb
Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela: Kami Urus Persiapan untuk Singel Terbaru

Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela: Kami Urus Persiapan untuk Singel Terbaru

Seleb
Polisi Sebut Virgoun Sempat Syok Saat Ditangkap atas Kasus Narkoba

Polisi Sebut Virgoun Sempat Syok Saat Ditangkap atas Kasus Narkoba

Seleb
Rundown Acara PODFEST 2024, Ada Agak Laen hingga Podkesmas

Rundown Acara PODFEST 2024, Ada Agak Laen hingga Podkesmas

Hits
Film MARNI: The Story of Wewe Gombel Tayang 27 Juni 2024

Film MARNI: The Story of Wewe Gombel Tayang 27 Juni 2024

Film
Polisi Telah Kantongi Identitas Pemasok Narkoba untuk Virgoun dan PA

Polisi Telah Kantongi Identitas Pemasok Narkoba untuk Virgoun dan PA

Seleb
Status Virgoun Masih sebagai Terperiksa atas Kasus Narkoba

Status Virgoun Masih sebagai Terperiksa atas Kasus Narkoba

Seleb
Diizinkan Rizky Billar Lanjut Kuliah, Lesti Kejora Bersyukur Sudah Sidang Seminar Proposal

Diizinkan Rizky Billar Lanjut Kuliah, Lesti Kejora Bersyukur Sudah Sidang Seminar Proposal

Seleb
Jadi Pelatih Judo di Film My Annoying Brother, Caitlin Halderman Lakukan Riset 1 Bulan

Jadi Pelatih Judo di Film My Annoying Brother, Caitlin Halderman Lakukan Riset 1 Bulan

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke